Rabu, 04 Desember 2013

Android Filter Kata-Kata Terlarang

Android Kini Filter Ribuan Kata-Kata Terlarang
   Hai semua! Hari yang cerah bukan untuk membahas teknologi?! Kali ini admin akan berbagi pengetahuan tentang kata-kata jorok dan kasar yang dapat ditemukan di Android. Berikut ulasannya.

Jumlah kepemilikan smartphone layar sentuh kian meningkat. Peningkatan itu ternyata membuat Google was-was, dan mendasari raksasa mesin pencari itu membekali sistem operasi besutannya yakni Android untuk membatasi jenis kata-kata vulgar yang mungkin muncul akibat salah ketik (typo).

Sistem operasi robot hijau itu pun tidak diperkenankan memunculkan kata-kata yang erat kaitannya dengan istilah porno atau layar biru. Google memiliki 1.400 daftar istilah terlarang dengan jumlah.

Di mana, apabila Anda dengan sengaja mencoba mengetik salah satu istilah tersebut di ponsel maka tidak akan dikenali oleh sistem autocomplete Android. Adapun beberapa kata yang termasuk dalam istilah terlarang di sistem robot hijau itu antara lain, 'genitalia', 'sex', coitus', 'lovemaking', 'butt', 'preggers', 'panty', 'morphine', 'demerol', 'AMD', 'Garmin', dan masih banyak lagi.

Terkait hal ini, Google sendiri belum bersedia berkomentar mengenai daftar istilah yang dilarangnya. Namun, filterisasi tersebut bisa saja dinonaktifkan melalui setting Keyboard Google.

   Nah, bagi kalian yang masih remaja seperti admin jangan mencoba memasukkan kata-kata terlarang di Android ya! Karena itu mempengaruhi masa depan teman-teman. Sekian dan terimakasih!

Selasa, 03 Desember 2013

Microsoft Mengajak Masyarakat Beralih ke Windows 8 & 8.1

Microsoft Ajak Masyarakat Hijrah ke Windows 8 & 8.1
   Hai sobat semua! Admin akan membahas tentang Microsoft yang mengajak kita beralih ke Windows 8 & 8.1! Berikut ulasannya.

Microsoft akan menghentikan dukungannya terhadap Windows XP pada April 2014. Oleha karena itu, perusahaan tengah berjuang untuk mengajak penggunanya untuk hijrah ke sistem operasi yang lebih baru seperti Windows 8 dan 8.1.

Perusahaan mengakui, hingga kini masih kesulitan mengajak penggunanya untuk berhijrah. Meskipun demikian, perusahaan asal Redmond itu percaya jika pengguna Windows XP cepat atau lambat akan pindah. Semua hanya membutuhkan waktu.

"Pengguna Windows itu terdiri dari enterprise, pelajar, konsumen umum, dan pemerintah. Kami paham betul jika masing-masing punya timeline-nya sendiri. Terutama, kalangan enterprise pasti punya route map kapan waktunya migrasi ke Windows 8 atau 8.1," ucap Business Group Head,

Windows Division, Microsoft Indonesia Lucky Gani dalam acara Windows on Location di Bali, Kamis (14/11/2013).

"Sehingga, menurut kami enterprise itu jadwal migrasinya lebih terprediksi dan ter-schedule. Kita hanya perlu tunggu waktu saja, sebab tidak mungkin perusahaan yang memiliki cabang banyak dengan ribuan karyawan pindah langsung dalam semalam," lanjutnya.

Sementara, menurutnya kalau konsumen biasanya mau pindah OS tergantung dari perangkatnya. Sedangkan pelajar biasanya terdorong untuk pindah setelah ada campaign atau menjelang tahun ajaran baru. "Kalau pemerintah punya waktunya sendiri, karena sudah ada tender yang mengurusnya," tutup Gani.

   Terimakasih karena kalian telah mengunjungi blog saya! Saya sangat senang dengan dukungan kalian.

Bahaya Windows XP

Microsoft Ingatkan Bahaya Lain Windows XP
   Hai semua! Bahaya pada Windows XP akan terpusat pada 8 April 2014. Ya, itu adalah tanggal pada saat Windows XP pensiun. Hal itu dikarenakan security system pada Windows XP. Berikut ulasannya.

Microsoft memberikan lebih banyak peringatan untuk pengguna Windows XP, menjelang waktu pensiun OS tersebut. Terkini, raksasa software itu memperingatkan ancaman modern yang bisa dihadapi perusahaan.

Mengingat Windows XP akan pensiun pada 8 April 2014, maka tidak akan ada lagi tool yang dapat melindungi komputer pengguna. "Windows XP adalah sistem operasi (OS) hebat pada waktunya dan memiliki beberapa fitur anti-malware dan keamanan, tapi itu semua tidak lagi cukup untuk bertahan dari serangan modern yang dihadapi organisasi," jelas juru bicara perusahaan.

Untuk mengantisipasi serangan cyber, Microsoft mengimbau pengguna beralih ke OS Windows yang lebih baru.

"Setiap versi terbaru Windows, kami telah membuat pembaruan keamanan yang cukup besar daripada versi sebelumnya. Karena itu, organisasi atau konsumen bisa mendapatkan saran tentang cara meng-upgrade ke OS yang lebih baru di www.get2modern.com." sambung juru bicara tersebut.
Menurut catatan Softpedia, Windows XP saat ini masih digunakan oleh lebih dari 30 persen komputer di seluruh dunia. Microsoft pun berusaha agar para pengguna itu beralih ke OS Windows terbaru.

   Sekian dari admin dan terimakasih atas dukungan anda!

Senin, 02 Desember 2013

Peluncuran Samsung Galaxy S5 Dipercepat?

Peluncuran Samsung Galaxy S5 Dipercepat?
   Hai teman-teman! Admin akan membahas tentang Samsung Galaxy S5 di episode kali ini. Berikut ulasannya!

Penerus Samsung Galaxy S4, Galaxy S5 akan diluncurkan lebih awal, hanya sepuluh bulan setelah S4 diperkenalkan.

Pembuatan Samsung Galaxy S5 dimulai Januari 2014 dan akan dirilis akhir kuartal sehingga mempercepat siklus rilis normal perusahaan itu.

Ini memperkuat rumor bahwa lambatnya penjualan S4 telah memaksa Samsung mempercepat peluncuran handset barunya itu.

Galaxy S5 akan dirilis dalam dua versi. Versi premium akan memiliki bodi metal dan layar fleksibel, sedangkan versi lebih rendah akan memiliki kemasan plastik dan layar biasa.

Tidak seperti Apple iPhone 5c dan 5s, spesifikasi kedua smartphone S5 akan sama, yakni layar 5 inci yang menggunakan teknologi Super AMOLED dengan kerapatan piksel sekitar 560ppi.

Rumor lain menyebutkan, smartphone ini dibekali kamera 16 megapiksel, RAM 3GB dan baterai 4.000 MaH.

   Sekian dan terimakasih!

Penipuan PS4, Malah Mendapatkan Handuk!

Awas Penipuan, Beli PS4 Malah Dapat Handuk
   Hai semua! Hehehe, admin banyak membahas tentang PS4. Namun ini merupakan informasi penting bsgi pembeli PS4!

Microsoft dan Sony berlomba-lomba untuk mendapatkan angka penjualan konsol game terbanyak. Kedua perusahaan bekerja keras memastikan stok atas permintaan yang tinggi pada konsol game Xbox One atau PlayStation 4 (PS4) tersebut.

Seorang pria di Colorado Springs ingin membeli PS4 untuk anaknya sebagai hadiah Natal. Ia menemukan seorang penjual di Craigslist, menemuinya dan membayar kepada penjual tersebut dengan harga yang tidak disebutkan.

Pria ini menemukan bahwa kotak yang telah dibawa pulang olehnya berisi penuh dengan handuk. Tidak ada mesin konsol game PS4 sama sekali.

Dengan peristiwa ini, calon pembeli harus berhati-hati tentang penawaran yang berasal di Craigslist. Sangat mudah untuk menemukan aksi penipuan atau yang lebih buruk, seperti dirampok atau dilukai secara fisik ketika calon pembeli bertemu dengan pihak lain.

Polisi belum mengungkap berapa banyak korban membayar untuk konsol game 'palsu' tersebut. Korban ditaksir menghabiskan beberapa ratus dollar pada handuk harganya jauh lebih sedikit.

Ada pelajaran yang bisa dipetik di sini, selalu memeriksa barang sebelum Anda menyerahkan uang dan mencoba menghubungi pengecer resmi bila memungkinkan

Minggu, 01 Desember 2013

TV LED 50 Inci untuk Gamers dari Vizio

TV LED 50 Inci Cocok untuk Gamers dari Vizio
   Hai teman-teman! Kali ini admin akan membahas tentang tv LED 50 Inci buatan Vizio. Berikut ulasannya.

Vizio, salah satu produsen barang elektronik asal Amerika Serikat mengumumkan TV LED 50 inci yang cocok untuk para maniak konsol game. TV LED E500i-A1 ini diklaim ideal bagi Anda pemilik Xbox One dan PlayStation 4.

Vizio E500i-A1 cocok untuk Anda yang gemar bermain game. TV LED ini memiliki kemampuan refresh rate 120 Hz dengan respons waktu 8ms, yang bisa mendukung tampilan permainan lebih halus.

Selain itu, perangkat juga dilengkapi empat koneksi HDMI yang dibutuhkan oleh para gamer. Vizio E500i-A1 merupakan produk unggulan yang mendukung aplikasi internet, seperti Hulu, Netflix, YouTube, Amazon dan Twitter.

TV bisa mendapatkan akses internet menggunakan koneksi WiFi. Vizio juga memiliki seri E701i-A3E dengan layar 70 inci dan kemampuan melakukan refresh rate 120 Hz serta hadir dengan empat port HDMI.

Informasi yang beredar sebelumnya mengungkap, kurang dari sepekan Sony resmi meluncurkan PlayStation 4 (PS4). Namun, perusahaan asal Jepang itu segera merilis pembaruan piranti lunak untuk PS4.

Sony resmi melempar PS4 di Amerika Utara pada 15 November lalu. Hebatnya, dalam waktu 24 jam saja konsol game itu ludes terjual lebih dari satu juta unit.

R.I.P Paul Walker

Hancurnya Mobil Paul walker (© AP PHOTO)
   Hai semua! Admin turut berdukacita atas musibah yang dialami Paul Walker, seorang bintang ternama. Awalnya admin sangat tidak percaya kalau Paul Walker mengalami insiden tersebut. Namun, semua itu telah diatur oleh Tuhan Yang Maha Esa. Berikut penjelasannya.

 Petugas pemadam dan sheriff berjaga di dekat mobil Porsche milik Paul Walker yang menabrak tiang dan pagar di jalan Hercules Street  di Valencia, , Calif, Sabtu 30 November 2013. Paul Walker bintang yang menanjak di film Fast And Furious ini meninggal mengenaskan di umur 40 saat ingin menuju acara amal. Mobil Porsche tersebut bukan milik Paul Walker. Dirinya hanya sebagai penumpang sedangkan temannya yang mengendarai mobil tersebut. Paul dan kawannya tewas mengenaskan.

   Itulah penjelasannya. Kali ini admin benar-benar terharu atas insiden tersebut. Sekian dan terimakasih.

Sabtu, 30 November 2013

Update PS4

Belum Sepekan, Update PS4 Segera Hadir
   Hai semua! Kali ini admin akan memberikan informasi tentang update PS4. Padahal belum sepekan PS4 dirilis sudah ada updatenya.

Kurang dari sepekan sudah Sony resmi meluncurkan PlayStation 4 (PS4). Terkini, santer terdengar jika perusahaan asal Jepang itu akan merilis pembaruan piranti lunak konsol game generasi terbarunya.

Ya, perusahaan yang berbasis di Negeri Matahari Terbit itu baru saja mengumumkan pembaruan piranti lunak 1.50 akan dirilis untuk para pemilik PS4 dalam waktu dekat. Informasi itu diumumkan melalui PlayStation Blog.

Pembaruan akan membawa perbaikan stabilitas dan beberapa perbaikan kecil lainnya, termasuk sistem UI. Mengingat sementara ini PS4 baru dirilis untuk kawasan Amerika Utara, bisa jadi pembaruan itu baru hanya akan tersedia otomatis di kawasan itu.

Sekadar informasi, Sony resmi melempar PS4 di Amerika Utara pada 15 November lalu. Hebatnya, dalam waktu 24 jam saja konsol game itu ludes terjual lebih dari satu juta unit.

Ulasan PS4 Part II

PS4 review (© MSN)
   Hai teman-teman! Pada kesempatan kali ini admin akan mengulas lagi tentang PS4. Berikut ulasannya.

Apa ini?
PS4 adalah konsol generasi anyar Sony, perangkat terbaru mereka dalam tujuh tahun. Konsol ini dilengkapi dengan permainan game super canggih yang tentu saja sangat menghibur.

Apa hebatnya?
Dengan prosesor grafis bertenaga super dan pengolahan yang lebih handal dibanding PC lainnya, PS4 secara visual menakjubkan dan pengalaman bermain game yang lebih menarik. Pengalaman berbagi dan media sosial yang ditawarkan dalam konsol ini membuat Anda merasa menjadi bagian dari komunitas pencinta game.

Apa yang kurang?
Konsol ini tidak memiliki kemampuan streaming dengan media DLNA (Digital Living Network Alliance), atau pemutaran CD, atau dukungan MP3, atau kemampuan Blu-ray 3D, atau bisa memainkan game dari PS3.

Intinya:
Meski tidak ada yang meragukan bahwa PS4 merupakan mesin gaming yang menakjubkan dan bertenaga, konsol ini kurang menawarkan kemampuan hiburan umumnya, paling tidak untuk saat ini. Sony menjanjikan fitur-fitur itu di masa depan, namun untuk saat ini konsol ini masih sedang dikembangkan. PS4 adalah konsol game yang luar biasa, yang mampu menarik perhatian semua penggemar game.
Sony PlayStation 4: Ulasan
Sony pertama kalinya mengumumkan konsol generasi mendatangnya sebelumnya pada tahun ini, saat jumpa pers pada Februari di New York, dan konsol ini terkonsentrasi pada kemampuan gaming PlayStation 4. Setiap peluncurannya pada event seperti E3 kemudian Gamescom, tampak menegaskan pesan bahwa konsol ini benar-benar sebuah mesin game. Ini adalah konsol yang paling tangguh yang pernah ada dan Anda dapat menikmati pengalaman game terbaik dari konsol ini.
Pada saat yang sama, Microsoft telah memamerkan Xbox One-nya, mesin saingan yang menjanjikan kemampuan serupa, kecuali menekankan sisi hiburan yang sedikit lebih menarik.
Saat ini menantikan peluncuran konsol tersebut dengan selisih dua pekan dan masih mempertahankan filosofi awal. Dengan PlayStation 4-nya, Sony, merilis sebuah konsol game “monster”. Tapi jika Anda ingin mencari sesuatu yang lebih dari itu, baiklah...

Sony PlayStation 4: Desain
Dengan istilah “monster” yang kami rujuk pada kemampuannya yang handal. Desain eksterior konsol ini tidak se-wah dari perkembangan kemampuannya. Konsol ini adalah mesin yang keren, ramping yang tidak terlihat aneh ditempatkan di atas maupun di dalam lemari audiovisual. Konsol ini meneruskan tradisi dari sisi desain sejak PlayStation 2, termasuk juga kemampuan konsol untuk bisa diletakkan secara vertikal - meski untuk membuatnya lebih stabil, Anda perlu membeli dudukannya secara terpisah. Di mata kami, konsolnya tidak berdiri dengan tegak, tapi setidaknya ada pilihan.
Fitur baru yang kami sambut adalah unit daya yang dimasukkan dalam PS4, meski memiliki bentuk estetika yang relatif ramping. Saingan utamanya, Xbox One, dilengkapi dengan adaptor buatan Microsoft yang membutuhkan ruang ekstra. Konsol Sony hanya membutuhkan konektor, jenis yang sama dengan kabel yang biasanya Anda pakai bersama DVD atau pemutar Blu-ray.
Desain warna hitam dengan dua nada yang kusam dan plastik yang mengkilap, juga menjadi sentuhan yang bagus. Dan lampu LED yang berada memanjang dari di bagian atas, depan hingga ke bagian belakang, bermanfaat memberitahu Anda status konsol tersebut. Anda tentu tidak akan tidak sengaja meninggalkan konsol ini dalam keadaan menyala, sehingga Anda bisa melihat kondisi konsol ini melalui lampu LED tersebut.
Sony PlayStation 4: Perangkat Keras
Perangkat keras dalam konsol PlayStation 4 menegaskan kelebihan yang lebih menjanjikan di masa depan. Ya, Anda dapat merakit PC yang lebih handal daripada PS4, namun untuk merakit PC dengan kemampuan yang biasa pun dihargai sekitar 1.600 dolar Amerika (sekitar Rp18,9 juta), apalagi untuk merakit PC super canggih. Sedangkan harga PS4 hanya sepertiganya, tapi dengan perangkat yang mengesankan. Konsol PS4 memiliki prosesor 8-core AMD x86 Jaguar, GDDR5 RAM sebesar 8GB dan chip grafis AMD Radeon (customized) dengan shader 1,152 dengan 1,84Tflops per detik pada output puncak.
Bagi banyak orang, itu hanya akan terdengar seperti kutipan Mr. Spock dari naskah Star Trek 1960-an, namun maksudnya adalah konsol PS4 dapat berpotensi membuat game dengan resolusi 1080p dan dengan 60 frame per detik. Dengan kelebihannya itu, konsol ini dapat menampilkan gambar yang lebih tajam dan halus dari yang pernah Anda miliki sebelumnya.
Selain itu, berkat kekuatan ekstranya, beberapa efek tertentu yang tidak dimiliki pada PlayStation3 akan muncul pada PS4. Salah satunya efek asap dan partikel di udara. Dan efek poligon dan tampilan yang lebih tersusun pada saat yang bersamaan. Salah satu keuntungannya adalah sudut pandang permainan yang lebih jauh.
Contohnya terdapat di game eksklusif Kilzone Shadow Fall PS4. Ada saat di bagian awal di tempat Anda berdiri di balkon dan dapat melihat keseluruhan kota dengan detail yang tinggi - itu berlangsung sejauh mata Anda dapat melihat. Sementara pada PS3, para pengembang harus jeli mengatur jarak tertentu, mungkin mengaburkan pandangan dengan kabut. Perhatikan bagaimana kadang-kadang beberapa gedung muncul secara tiba-tiba di game tersebut, jika Anda memperhatikan gedung-gedung itu pada PS3 atau Xbox 360. Itu tidak diperlukan pada PS4.
Di dalam konsol ini juga terdapat hard drive (HDD) 500GB. Sony dengan teliti merancang perangkat keras mereka yang memungkinkan pengguna untuk menukar hardisknya dengan model yang lebih besar dan lebih cepat, karena kita semua perlu menginstal game ke HDD bahkan jika Anda memainkannya dari disk. Dengan pertimbangan bahwa permainan seperti Killzone memakan sekitar 40GB atau lebih, dan hanya ada 408GB secara teknis memori yang tersedia setelah dikurangi sistem perangkat lunak dan program lain yang dibutuhkan, yang membuat hard drive Anda cepat penuh. Sebuah drive 1TB yang kompatibel tidak terlalu mahal hanya sekitar 80 dolar Amerika atau Rp938 ribu jadi Anda bisa menambah memori eksternal.
Sambungan ke Internet bisa dilakukan melalui Ethernet (perangkat kabel) atau Wi-Fi, tapi Wi-Fi kelihatannya lebih kuat.
Tidak seperti Xbox One, Anda tidak akan mendapatkan PlayStation on 4 Camera dalam boksnya, itu akan menambah biaya ekstra sebesar 72 dolar Amerika/Rp844ribu. Tapi kami sarankan untuk memiliki salah satunya, karena akan menambah beberapa fitur yang tidak tersedia tanpa itu.
Sony PlayStation 4: Kontrol
Dengan masing-masing generasi dari PlayStation, Sony hanya melakukan perubahan kecil pada konsep kontroler asli DualShock, menambah getar atau konektivitas nirkabel. Tapi kontroler DualShock 4 di PlayStation 4 cukup luar biasa bagi perusahaan. DualShock 4 yang pada dasarnya memiliki bentuk yang sama, meskipun lebih besar, juga memiliki banyak perbaikan dan penambahan dibanding pendahulunya, termasuk daya respons yang jauh lebih besar pada thumbsticks (tombol), dengan beberapa hal utama yang menonjol.
Di bagian atas pad ada sebuah fitur kotak yang berfungsi sebagai panel sentuh. Bagaimana cara panel ini digunakan dalam game bergantung pada para pengembangnya, tapi panel ini akan mengenali sentuhan untuk menambah elemen yang berbeda dalam prosesnya. Ada juga panel LED besar di sisi atas gamepad. Panel tersebut bisa mengubah warna, sehingga para pengembang bisa menggunakannya dalam game mereka untuk menunjukkan cahaya peringatan atau semacamnya. Tapi kami harus melihat jenis inovasi mereka di kemudian hari. Untuk saat ini, fungsi utamanya adalah menandakan kontroler mana yang digunakan dan dimainkan para pemain.
Jika Anda memiliki PlayStation Camera, maka Anda akan bisa masuk ke akun PSN Anda dan bisa menandai warna untuk kontroler Anda. Jika ada pemain lain di dalam ruangan yang sama, maka mereka juga akan memilih warna kontroler tersebut, selama mereka mengakses pengenalan wajah.
Saat Anda membeli PS4 Anda hanya akan mendapat satu kontroler DualShock 4 – kecuali jika Anda memilih untuk paket pembelian lainnya – jadi untuk permulaan Anda tidak akan benar-benar mengeksplor fitur ini seluruhnya.
Fitur besar yang terakhir dari kontroler baru adalah tombol Share. Tekan tombol ini sekali dan Anda akan dibawa ke menu berbagi atau sharing saat game dalam mode pause. Tekan sedikit lebih lama dan Anda akan mengambil screenshot tanpa mengganggu permainan. Atau tekan dengan cepat sebanyak dua kali dan Anda akan menyimpan 15 menit terakhir permainan game dalam bentuk video. Menu sharing pada dasarnya memungkinkan Anda untuk melakukan kedua hal tersebut dan kemudian membaginya kepada komunitas.

Sony PlayStation 4: User Interface
User Interface (UI) pada PlayStation 4 tidak untuk semua orang. Operasinya benar-benar sangat simpel dan menyenangkan untuk digunakan, tapi hanya terlihat sedikit menu yang ditampilkan sehingga bisa membat Anda berpikir bahwa hanya ada sedikit pilihan padahal sebetulnya tidak.
Seperti XrossMediaBar lama pada PS3, bagian utama dari UI PS4 adalah strip vertikal. Namun detailnya hanyalah jajaran ikon-ikon dasar. Game dan aplikasi yang Anda mainkan atau gunakan paling baru akan muncul di bagian kiri dan itu saja. Jika Anda menggesernya ke atas, Anda akan menemukan pilihan ekstra, seperti akses ke PlayStation Store, profil Anda, teman-teman Anda, trofi Anda dan menu pengaturan. Dan jika menggesernya ke bawah dari bar ikon tengah Anda akan melihat info tambahan tentang aplikasi, jaringan atau game, yang bisa Anda gunakan. Misalnya, geser ke bawah pada ikon TV dan Anda akan melihat daftar aplikasi yang ada saat ini.
Geser ke bawah ikon game dan akan ada informasi baru tentang urutan juaranya. Anda akan bisa mengakses piala atau trofi yang sudah Anda kumpulkan sejauh ini melalui game tertentu, konten DLC (Downloadable Content/Konten yang bisa diunduh) ekstra yang tersedia dan segala macam data tambahan. Anda juga bisa melihat splash screen. Misalnya pada permainan Lego Marvel Super Heroes Anda juga diiringi lagu “Merry Marvel Marching Society” (1960-an), sentuhan yang bagus dan menggembirakan untuk para penggemar komik.
Aplikasi tersebut sudah ada di layanan Music Unlimited and Video Unlimited milik Sony. Para kritikus akan mengatakan bahwa inilah alasan di belakang kurangnya beberapa fungsi saat peluncuran, seperti MP3 dan pemutar CD serta media streaming DLNA, tapi kami tidak merasa begitu. Sony akan menambah fitur-fitur itu secepatnya.
Salah satu kekecewaan besar yang kami miliki dengan perangkat pre-Installed adalah browser-nya yang cukup buruk. Dengan kompetitor besar Xbox One yang menampilkan pengalaman penuh melalui Internet Explorer, browser PS4 tampaknya menggunakan yang sudah ada di mesin generasi sebelumnya.
Browser pada generasi sebelumnya cukup rumit dan kaku untuk digunakan. Perangkat internet tersebut juga lambat, yang tidak bisa diterima untuk perangkat keras secanggih ini. Ya semoga saja Sony akan menambah perangkat lunak Internet-nya ke dalam daftar kebutuhan mendatang.
Sony PlayStation 4: Gamenya
Saat Sony sedang memajang konsol PlayStation 4 sebagai konsol andalannya, setidaknya saat peluncuran, Anda akan berharap hal itu akan terlihat sejak awal. Memang hal itu terjadi,namun hanya sedikit. Kebanyakan dari mayoritas game-game yang kita pernah dengar sekitar hampir setahun sayangnya gagal terwujud bagi peluncuran yang sebenarnya, seperti dijanjikan sebagai bagian dari “periode peluncuran tertentu” yang berlangsung hingga akhir Maret 2014. Watch Dogs dan DriveClub merupakan dua game paling menonjol dari game-game yang tidak tampil dalam peluncuran PS4.
Sebaliknya, dalam hal judul-judul game eksklusif, PS4 muncul dengan Killzone Shadow Fall dan Knack. Keduanya terlihat luar biasa menakjubkan, namun gagal untuk mencapai tingkat yang diharapkan dari game-game itu dalam berbagai level.
Killzone merupakan game yang terlihat fantastik yang akan membuat teman Anda berkata “wow”. Namun, game bergenre first-person-shooter itu, walaupun menyenangkan, agak terkesan monoton. Knack merupakan game dengan platform aneh yang tampaknya belum dituntaskan dan terburu-buru. Game ini juga terlalu sulit bagi anak-anak, meskipun tema dan tampilan gambarnya nampaknya menunjukkan bahwa game ini ditujukan untuk audiens tersebut.
Untungnya, judul-judul game dari third-party (developer game untuk berbagai konsol) datang menyelamatkan, dengan memberi Anda banyak pilihan menjelang liburan Natal. Call of Duty: Ghosts, Assassin’s Creed IV: Black Flag, Lego Marvel Super Heroes dan FIFA 14 seluruhnya luar biasa, dengan kedua game sebelumnya juga menampilkan tampilan 1080p yang tidak akan ditemukan di semua format lainnya.
Ada juga beragam game eksklusif PS4 yang tersedia untuk diunduh melalui PlayStation Store, dengan game tembak-tembakan bergaya retro yaitu Resogun yang secara harfiah sangat mengguncang, dan yang lebih menarik Contrast, game dengan platform biasa lainnya, tersedia untuk diunduh secara gratis bagi para anggota PlayStation Plus.

Sony PlayStation: Game-game tambahan
PlayStation Plus merupakan senjata kuat dalam perang konsol generasi berikutnya. Seperti Xbox Live gold bagi Xbox One, keanggotaan PS Plus sangat penting jika anda ingin memainkan game-game multiplayer di PS4. Keanggotaan itu akan dikenakan biaya berlangganan baik AS$6,55 (sekitar Rp76.648) per bulan atau AS$65 (sekitar Rp760.630) per tahun. Namun tidak seperti Xbox Live Gold, seperti biasanya Anda juga mendapatkan keuntungan luar biasa lainnya dari skema keanggotaan Sony.
Mereka yang memiliki PlayStation 3 atau PS Vita dilengkapi keanggotaan PlayStation Plus sudah mengetahui bahwa keanggotaan itu memungkinkan mereka mengakses game-game gratis. Setiap bulannya, beragam game dengan kualitas terbaik, yang sebelumnya dijual tersedia untuk diunduh secara cuma-cuma. Dan game-game tersebut tetap gratis selama Anda masih memperpanjang keanggotaan Plus Anda.
Manfaat luar biasa lainya dalam keanggotaan PS Plus adalah keanggotaan itu berfungsi lintas platform. Jadi jika Anda memiliki PS Vita, PS3 dan sekarang PS4, Anda akan bisa mengunduh semua game yang ditawarkan setiap bulannya untuk seluruh konsol yang Anda miliki. Ini sebuah cara untuk membangun perpustakaan game yang baik tanpa biaya tambahan apa pun. Hanya sedikit beberapa penawaran yang menguntungkan selain keanggotaan PS Plus ini.

Sony PlayStation 4: Layar kedua
Alasan lainnya Anda mungkin ingin memiliki PS Vita yaitu perangkat ini melengkapi PlayStation 4 secara sempurna. Dengan menggunakan fungsi sebagai kendali permainan jarak jauh,, Anda bisa memasangkan konsol itu ke PS4 Anda dengan menggunakan sebuah aplikasi di Vita dan perangkat itu akan menampilkan tampilan dari konsol generasi terbaru Anda tersebut.
Kebanyakan game bisa dimainkan secara streaming dari PS4 ke layar Vita. Mirip seperti Wii U GamePad, hanya saja tampilannya lebih kecil. Perangkat itu memungkinkan Anda bermain game di ruang yang sama atau lain jika seseorang lainnya ingin menonton acara TV.
Tidak jeda keterlambatan yang kami temukan dan satu-satunya peringatan adalah semua teks yang biasanya terlihat normal dalam game bisa sulit terbaca bagi mereka yang memiliki keterbatasan penglihatan. Namun sebagai sebuah fitur, ini sebuah bonus yang saat ini kami tidak bisa melakukannya tanpa perangkat itu.
Jika Anda tidak berniat membeli PS Vita maka Anda juga masih bisa menggunakan smartphone atau komputer tablet Android atau iOS Anda guna berinteraksi dengan konsol tersebut. PlayStation App tersedia di kedua toko aplikasi itu dan memungkinkan akses untuk melihat detail teman-teman Anda, trofi dan bisa berfungsi ganda sebagai layar kedua bagi game-game dan aplikasi PS4 tertentu. Bisa dibilang, fitur ini sangat mirip dengan Xbox SmartGlass dan penggunaannya secara lengkap akan menjadi jelas dari waktu ke waktu.
Sony PlayStation 4: Penilaian
Ada banyak yang menyukai PlayStation 4. Ini merupakan konsol game yang kuat dan besar dengan sejumlah fitur penting yang akan tetap membuat para gamer sangat senang. Namun saat ini konsol itu terasa seperti proses yang sedang berjalan.
Ada banyak hal yang dilakukan pendahulunya yang sejauh ini tidak mampu dijalankan oleh PS4. Sony mengklaim bahwa pihaknya ingin mendapatkan aspek game yang tepat dan menindaklanjuti hal tersebut dengan pembaruan software untuk memasukkan fitur-fitur tambahan, namun tampaknya pesaing utamanya sudah melakukan hal itu tepatnya sedari awal.
Kami menggunakan PS3 yang kami miliki untuk streaming media, mendengarkan musik, menonton film-film dengan format Blue-rays 3D dan masih banyak lagi, serta opsi-opsi tersebut belum tersedia bagi kami saat ini. Sebuah konsol untuk ruang keluarga dalam era saat ini harus bisa melakukan lebih banyak daripada hanya sekedar memainkan game dan saat ini kami tidak merasa kami lebih mendukung konsol Sony sebelumnya dibanding yang terbaru. Kami akan menemukan ruang dalam lemari bagi keduanya dan menggunakan kedua konsol itu secara bergantian untuk hal-hal yang berbeda.
Namun sisi positifnya, PS4 merupakan konsol yang penuh dengan potensi. Kami tidak meragukan bahwa Sony akan menambah dan memperbaiki hal-hal yang kami soroti, dan game-game yang akan segera muncul tentunya terlihat sangat bagus – contohnya kami tidak sabar menunggu infamous Second Son.
Dan coba pikirkan tentang apa yang bakal mungkin terjadi dalam dua atau tiga tahun mendatang. Jika game-gamenya terlihat bagus saat ini, maka game-game itu akan menjadi spektakuler nantinya. Dan pesona sejati PS 4 akan muncul dari balik wujudnya.
Sony PlayStation 4: Dijual di Amerika Utara, tersedia secara global pada 29 November dengan harga mulai dari AS$565 (sekitar Rp 6,6 juta).

   Sekian dan terimakasih!

Jumat, 29 November 2013

6 Hal Nekat yang Rela Dilakukan Demi Mendapatkan iPhone

 (© Ulang Tahun ke-6 iPhone)
   Hai semua! Ada-ada saja hal yang dilakukan seseorang demi mendapatkan apa yang ia inginkan. Contohnya adalah melakukan segala cara demi mendapat handphone iPhone. Berikut adalah aksi nekat orang-orang

9 Januari 2007, mendiang Steve Jobs memperkenalkan sebuah ponsel berlayar sentuh yang digadang-gadang akan mengubah pasar ponsel dunia.
Saat itu, Jobs memprediksi ponsel berlabel iPhone itu akan menguasai 1% pasar ponsel global. Jobs terlalu merendah, karena faktanya saat ini ada lebih banyak iPhone terjual setiap harinya dibandingkan jumlah bayi yang lahir di dunia.

Next Web mencatat, di dunia ada 300.000 bayi lahir setiap harinya, sedangkan Apple berhasil menjual 402.000 iPhone per hari.
Berbagai kecanggihan yang diusung iPhone membuat banyak orang rela melakukan hal-hal nekat demi memperoleh ponsel cerdas itu. Berikut beberapa di antaranya.

1. Menjual keperawanan demi iPhone 4
Seorang remaja asal Cina membuat pengumuman mengejutkan di akun Weibo (Twitter versi Cina) miliknya. Remaja asal Guangdong yang tidak disebutkan identitasnya itu mengaku sangat ingin memiliki iPhone, namun sang ayah tidak mengijinkannya. Untuk mewujudkan keinginannya, dia rela menjual kegadisannya demi membeli iPhone 4.

2. Demi iPhone 5, Rela Ukuran Penis Menciut
CouponCodes4u.com membuat survey terhadap 2.011 pria Amerika menjelang peluncuran iPhone 5, September 2011 lalu. Survey ini membuktikan, pria-pria Amerika rela melakukan apa saja demi mendapatkan smartphone teranyar dari Apple itu. 39% di antaranya bahkan rela ukuran penisnya menciut sampai satu inch!

3. Mengantri dan berkemah di depan toko
Ada pemandangan rutin yang selalu terlihat setiap kali Apple akan meluncurkan gadget terbaru, baik iPhone maupun iPad. Antrian para pengunjung yang mengular di depan toko terlihat di berbagai belahan dunia. Tak sedikit dari para calon pembeli yang rela memasang tenda untuk menginap di depan toko agar antriannya tidak diserobot.

4. Tidak mau antri? Pakai saja jasa calo!
Ingin jadi orang pertama yang merasakan kecanggihan iPhone terbaru tapi tidak punya waktu untuk mengantri berhari-hari? Steve Parkes, seorang sopir truk asal Sydney, Australia, ikut mengantri di barisan calon pembeli iPhone 5, September lalu. Tapi bukan Parkes yang akan membeli iPhone, karena dia hanya calo yang mewakili calon pembeli lain untuk mengantri. Bayarannya cukup fantastis, sekitar Rp 10,1 juta!

5. Pilih mana, merakit iPhone sendiri atau dikeluarkan dari sekolah?
Foxconn, pabrik iPhone di Cina, merekrut 32.000 pelajar sebagai buruh magang. Para pelajar ini diminta untuk merakit iPhone sebanyak-banyaknya. Jika tidak, mereka harus rela dikeluarkan dari sekolah.

6. iPhone jatuh, kereta api ngerem mendadak
Spencer Sutherland Todd, remaja 13 tahun asal Selandia Baru, bikin heboh seisi kereta api saat tidak sengaja menjatuhkan iPhone miliknya keluar jendela. Dalam insiden yang terjadi Rabu (9/1) itu, Todd menjatuhkan iPhone saat sedang memotret pemandangan di luar jendela. Panik, Todd langsung menarik rem darurat dan kereta api pun langsung ngerem mendadak. Perjalanan berhenti dan petugas terpaksa turun dari kereta untuk mencari iPhone milik Todd.

   Demikian hal nekat demi mendapatkan iPhone, sekian dan terimakasih!

iPhone 6 Akan Tampil Dengan Beragam Warna?

iPhone 6 Akan Tampil Warna-warni?
   Hai teman-teman! Setelah banyak membahas tentang iPhone, admin akan membahas iPhone ^ yang kabarnya akan rilis. Berikut ulasannya.

Apple memang sudah lama diisukan akan merilis iPhone 6 tahun depan. Meski belum ada konfirmasi mengenai smartphone terbarunya itu, namun berbagai konsep ponsel tersebut beberapa kali bocor.

Kabarnya, iPhone 6 akan tampil dengan desain warna-warni. Di samping itu, iPhone generasi kedelapan itu juga disebut-sebut memiliki tampilan layar yang lebih lapang layaknya iPad.

Disinyalir perangkat keluaran raksasa Cupertino itu membenamkan layar 4,5 inci. Selain itu, ukuran tombol Home juga diperkecil. Belum tau apakah nantinya masih mengakomodasi fingerprint Touch ID atau tidak.

Desain warna-warni itu mungkin memang tidak menarik minat banyak orang. Tetapi, Apple membekalinya dengan tata letak kamera yang berbeda dibanding sebelumnya.

Di mana pada iPhone 6, kamera belakang dipindahkan ke depan dengan tambahan lampu flash di atasnya. Sehingga, diharapkan dapat memberikan pengalaman yang berbeda kepada konsumen.

  Sekian dari admin dan terimakasih!

Kamis, 28 November 2013

"Baju" Baru Motorola Moto X

Moto X Dapat 'Baju' Baru
   Hai sobat semua! Admin akan mengulas tentang Motorola Moto X. Ulasannya dapat dilihat dibawah ini!

   Motorola berencana untuk menenambah koleksi seri Moto X baru di rak-rak pasar smartphone-nya dalam waktu dekat. Ya, kabarnya Moto X akan tersedia dalam balutan casing dari kayu.

Sebuah tweet dari salah satu sumber di Reuters mengatakan bahwa Moto X dalam balutan kayu memastikan jika ponsel tersebut akan tersedia dalam waktu dekat, sebelum Thanksgiving.

Kabarnya, smartphone Motorola itu dijadwalkan akan hadir dalam waktu dekat. Namun, kenyataannya hingga kini belum tersedia.

Hingga berita ini diturunkan, pihak Motorola masih enggan buka suara terkait kabar tersebut.

   Demikian ulasannya dan terimakasih!

Apple Akan Merilis iPhone Murah?




 Apple Akan Rilis iPhone Versi Murah?        Hai teman-teman! Kali ini admin akan mengulas iPhone yang kabarnya akan merilis iPhone murah. Berikut ini ulasannya

Setelah merilis versi mungil dari iPad beberapa waktu lalu, Apple diramalkan akan membuat iPhone versi murah. Hal ini diutarakan pengamat Apple, Gene Munster, kepada Business Insider beberapa waktu lalu.

Munster memprediksi, iPhone dengan harga miring itu dibanderol seharga $200 dan akan mengisi pasar gadget mulai 2014 mendatang.

Munster menuturkan, keputusan ini akan diambil agar Apple dapat merambah pasarnya ke negara-negara kecil atau negara-negara dengan pendapatan warga yang cenderung rendah.

Walau tidak merinci apa saja fitur yang diperkirakan mengisi iPhone versi murah itu, Munster percaya, ponsel pintar itu dapat menambah pemasukan Apple terutama dari negara-negara yang selama ini belum didominasi label besutan Steve Jobs itu. Contohnya India yang angka penjualannya masih belum memuaskan.

Sayangnya, prediksi ini ditanggapi sinis oleh beberapa pengamat tekno. Sebagai perusahaan gadget premium, mustahil rasanya Apple akan membuat gadget dengan harga yang ramah di kantong. Apalagi saat iPad Mini dirilis, harganya justru lebih mahal ketimbang tablet-tablet lain yang mengusung fitur serupa.

   Itulah ulasan dari iPhone versi murah. Sekian dari admin dan terimakasih :)

Rabu, 27 November 2013

Produk Teknologi yang Berada di Ambang Kepunahan

6 Produk Teknologi di Ambang Kepunahan
   Hai teman-teman! Ternyata banyak produk teknologi yang sudah di ambang kepunahan. Salah satunya adalah BlackBerry. BlackBerry terkalahkan oleh handphone android dan iPhone karena BBMnya. Berikut admin sudah mempersiapkan produk teknologi yang berada di ambang kepunahan.

1. Telepon Rumah
Dengan serangan promo tarif murah dari berbagai provider, masihkah Anda tergoda untuk hanya mengandalkan telepon rumah dan tidak menggunakan ponsel? Jika Anda sudah tidak lagi memakai telepon rumah, Anda tidak sendirian. Menurut hasil survey, separuh warga Amerika Serikat sudah menyingkirkan telepon rumah dan beralih ke teknologi telepon seluler.
2. Kamera Film
Kapan terakhir kali Anda menjepret gambar dengan kamera yang menggunakan roll film? Tak bisa dipungkiri, kehadiran kamera digital telah menumbangkan popularitas kamera film yang dulu sempat amat diandalkan. Bahkan kebangkitan kamera-kamera ‘jadul’ seperti Instax yang menggunakan teknologi Polaroid tak mampu mengembalikan kejayaan kamera film. Penggunaan kamera film dianggap terlalu merepotkan dan hanya dapat menghasilkan sekitar 36 lembar foto saja.
3. CD
Dalam hal simpan-menyimpan data, CD memang masih banyak diandalkan. Tapi tidak di industri musik. Sama seperti kaset, kepingan CD semakin sulit diandalkan untuk penjualan musik sejak tahun 2009. CNN melansir, sejak tahun 2009 hanya 20% album musik dalam bentuk CD yang berhasil dijual. Angka ini terus merosot jika dibandingkan dengan 90% penjualan di tahun 2007.
4. Mesin Faks
Kebangkitan email membuat keberadaan mesin faks semakin langka. Saat ini mesin faks sudah tidak banyak dilirik sebagai metode pengiriman pesan yang praktis. Hanya perkantoran saja yang masih banyak menggunakannya.
5. iPod
Apple telah melengkapi iPhone dan iPad dengan kapasitas memori yang memadai, masihkah mengandalkan iPod untuk mendengarkan musik? ZDnet mencatat, penjualan iPod terus mengalami penurunan setelah penggila Apple mulai beralih ke iPhone dan iPad untuk mendengarkan musik.
6. BlackBerry
Ya, siapa sangka BlackBerry yang masih digandrungi remaja Indonesia ternyata tengah di ambang keterpurukan? Diberitakan Huffington Post, kejayaan iPhone dan ponsel-ponsel berbasis Android membuat angka penjualan BlackBerry merosot hingga 39 persen. Kalah saing di sejumlah negara membuat RIM, produsen BlackBerry, fokus mengembangkan pemasaran di negara-negara dengan jumlah pengguna yang masih tinggi, terutama Indonesia.

   Terimakasih teman-teman karena telah mengunjungi blog admin!

BlackBerry Memperbarui BBM untuk Android dan iPhone

BlackBerry Perbarui BBM untuk Android dan iOS     Hai sobat semua! Saya akan berbagi pengetahuan tentang teknologi, yaitu BBM untuk android yang akan diperbarui. Berikut ini ulasannya!

BlackBerry merilis pembaruan aplikasi BlackBerry Messenger (BBM) untuk Android dan iOS, dengan sejumlah perbaikan di antaranya untuk menjawab keluhan mengenai konsumsi baterai yang boros. Pada BBM untuk Android, BlackBerry menambahkan fitur kategori kontak serta peningkatan filter dan penyortiran daftar BBM Group.

Kemudian lebih banyak opsi untuk berbagi BBM PIN Barcode, bahkan bisa mencari teman di jejaring sosial lainnya dengan fitur Tell Your Friends, asalkan ia juga pengguna BBM. BlackBerry juga sudah memperbaiki keluhan mengenai besarnya konsumsi daya baterai aplikasi.

Sementara pada BBM untuk iPhone, BlackBerry menyebut sudah mendukung untuk dijalankan di perangkat iPod dan iPad yang menggunakan iOS6 dan iOS7. Keluhan pengguna mengenai hilangnya nama-nama kontak BBM pada iPhone juga sudah diperbaiki oleh BlackBerry.

Fitur berbagi PIN dibuat lebih mudah digunakan. Pengguna cukup menekan tombol titik tiga vertikal, pilih Share PIN dan metode berbagi yang diinginkan. Untuk membuat kategori kontak, pengguna pertama-pertama menekan tombol tiga titik vertikal, masukkan judul kategori dan tekan Ok. Selanjutnya, pilih kontak-kontak yang ingin dimasukkan ke dalam kategori kontak baru tersebut.

Aplikasi BBM untuk Android dan iPhone yang sudah diperbarui dan diterbitkan 14 November 2013 itu bisa diunduh di App Store dan Google Play Store.

   Sekian dari admin dan terimakasih :D

Selasa, 26 November 2013

Kata i2, Ponsel yang Memiliki Memori Besar

Kata i2, Ponsel Quadcore Bermemori Besar
   Hai lagi teman-teman! Jumpa lagi bersama admin di blog ini! Kali ini admin akan bercerita tentang ponsel Quadcore.

Segmen pasar ponsel premium di Indonesia begitu kompetitif. Ini yang mendorong pabrikan ponsel asal AS, Kata, turut ambil bagian.

Melalui besutan Kata i2 ( ai Tu). Kata i2, sengaja disiapkan guna menyasar kalangan kelas menengah ke atas, yang menginginkan produk berkemampuan mumpuni dengan harga yang terjangkau. Kata i2 dibanderol seharga Rp 2.595.000, untuk pasar Indonesia.

Moh Fanani, Country Manager Kata Indonesia mengatakan konsumen di Indonesia, masih sangat sensitif dengan harga. Sementara soal kemampuan, konsumen menginginkan smartphone yang memiliki fitur-fitur yang lengkap.

"Praktis dengan harga yang tidak mahal, konsumen akan memperoleh produk smartphone berkualitas yang memiliki kemampuan handal," kata dia.

Kata i2 dibekali prosesor QuadCore dengan OS Jelly Bean, layar seluas 5 Inchi. Kamera 8 mega piksel di belakang dan kamera 1.2 mega Piksel di depan. Soal dapur pacu, Kata i2 diperkuat prosesor Quadcore 1.2 GHz CPU plus RAM 1 Gb.
Bicara memori, Kata i2 disematkan memori 16 GB yang bisa ditambah dengan memori card hingga 32 GB. Jadi, konsumen tak lagi khawatir soal memori.
Untuk koneksi internet, dibenamkan koneksi Wi-fi 802.1.1 b/g/n. Kata i2 juga bisa berfungsi sebagai hot spot area, memancarkan sinyal Wi-fi. Sedangkan untuk Simcard, tersedia dual sim GSM-GSM, dengan SIM 1 3G/WCDMA dan SIM 2 GSM. Kecepatan 3G WCDMA mampu mencapai 21 Mbps.

Soal kemampuan baterai yang sering menjadi masalah bagi smartphone berlayar lebar, diatasi dengan baterai berkekuatan 2200 mAH. Baterai tersebut diklaim mampu bertahan selama standby time 700 jam dan talktime hingga 7 jam.

iPhone Sering Diincar Pecuri di New York

iPhone Paling Diincar Pencuri di New York
  
Hai teman-teman! Pada kali ini admin akan berbagi pengetahuan seputar teknologi. Admin akan berbagi tentang iPhone yang seringkali diincar para pencuri di New York. Berikut penjelasannya.

Berdasarkan laporan dari Fox 5 New York, terdapat 16 ribu pencurian produk Apple atau setara dengan 14 persen dari semua kejahatan yang terjadi di New York pada 2012.

Memang, 45 persen dari semua kejahatan sepanjang 2013 di New York merupakan pencurian ponsel dan lebih dari setengahnya melibatkan pencurian iPhone.

New York Police Department (NYPD) menyatakan bahwa pencurian ini bukan pencurian acak, tetapi merupakan pekerjaan jaringan kejahatan terorganisir karena memahami iPhone memiliki nilai jual yang tinggi.
Saat ini polisi dan politisi lokal menginginkan semua pemilik rumah gadai untuk menyimpan bukti catatan elektronik setiap iPhone yang mereka beli.

Seperti yang dilaporkan Gothamist, terdapat 700 rumah gadai yang telah mendaftar untuk inisiatif ini meskipun beberapa menolaknya.

The National Pawnbrokers Association mengatakan peraturan seperti itu akan menunjukkan bahwa semua pelanggan adalah pencuri. Lebih buruk lagi, inisiatif ini adalah bentuk invasi privasi pelanggan, kata NPA. "Hal ini tidak lebih dari kecurigaan elektronik," kata Presiden NPA Eric Modell.

Walikota Bill de Blasio dan Jaksa Agung New York Eric Schneiderman menginginkan Apple dan produsen lain untuk mengambil langkah lebih lanjut dengan menyertakan kill-swithces (mematikan perangkat saat keadaan darurat) pada semua ponsel.

Namun perusahaan-perusahaan tersebut enggan melakukannya karena dapat membawa resiko privasi dan meninggalkan teknologi yang rentan terhadap gangguan dari pihak luar.

Sementara itu, polisi di San Francisco, California dimana terdapat hampir 50 persen dari semua pencurian melibatkan pencurian ponsel di kota ini, menggunakan petugas yang menyamar untuk melakukan penangkatap penjahat yang terorganisir.

   Maka, berhati-hatilah jika teman memiliki handphone iPhone bila berada di New York. iPhone sering diincar oleh para pencuri di New York. Tetaplah waspada dalam menjaga dan merawat handphone kalian ya :D

Senin, 25 November 2013

Xperia Z1 Merah Memakai Android 4.4.2


Xperia Z1 Merah Usung Android 4.4.2

   Hai semua! Hehehe sekarang saya sering update berita android yang bermerk Sony karena handphone saya juga Sony. Mungkin berita android terdahulu bermanfaat bagi teman yang ingin membeli hp android atau meng "compare" nya dengan OS lain. Nah, kali ini admin akan membahas tentang Sony Xperia Z1 yang memakai Android 4.4.2!

Kabar terbaru kembali datang dari smartphone andalan terbaru Sony, Xperia Z1. Smartphone ini tidak hanya hadir dalam balutan warna baru, tapi juga versi terbaru sistem operasi (OS) Android 4.4.2.

Menurut bocoran gambar dari sumber di Vietnam, Xperia Z1 tampak hadir dengan warna merah. Sebelumnya smartphone ini hadir dalam warna putih, hitam, dan ungu.

Namun untuk warna merah, diperkirakan hanya akan tersedia untuk pasar-pasar tertentu. Sayangnya belum ada konfirmasi resmi Sony terkait kehadiran warna baru ini.

Di sisi lain, bocoran gambar Xperia Z1 warna merah ini sekaligus memberikan informasi terbaru tentang pembaruan OS.

Saat ini Xperia Z1 masih menjalankan Android 4.2. Namun dengan informasi terbaru, smartphone ini kemungkinkan akan melewatkan Android 4.3 dan langsung ke versi 4.4 KitKat.

   Admin baru tahu ternyata Android 4.4.2 sudah muncul! Padahal Android 4.4.0 baru saja diluncurkan. Mungkin admin saja yang kudet atau mungkin admin kurang update? Eh... kudet kan kurang update, hehehe. Sekian dari admin dan terimakasih

Daftar Sony Xperia yang Memakai Android 4.4

Daftar Sony Xperia yang Peroleh Android KitKat
   Hai teman-teman semua! Kali ini admin akan membahas tentang ponsel Sony yang akan memakai Android 4.4 dan juga pembaruan Android Jellybean 4.3! Ulasannya sebagai berikut!

Untuk Android 4.3 Jelly Bean yang debut pada 24 Juli, perusahaan mengatakan bahwa pembaruan akan tersedia untuk Xperia Z, Xperia ZL, Xperia ZR, Xperia Tablet Z, Xperia SP, Xperia Z Ultra, dan Xperia Z1.

Bukan hanya itu, Xperia T, Xperia TX, dan Xperia C juga akan memperolah pembaruan Android Jelly Bean. Pembaruan ditargetkan mendarat pada Desember.

Kemudian untuk sistem operasi Android versi 4.4, Sony mengungkapkan bahwa Xperia Z, Xperia ZL, Xperia Tablet Z, Xperia Z Ultra, dan Xperia Z1 akan mencicipi KitKat.

Meski sudah mengumumkan smartphone akan memperoleh Android KitKat, perusahaan belum membeberkan tanggal ketersediaan pembaruan. Sony menambaahkan, ketersediaan tergantung pada pasar serta operator.

   Sekian dari admin dan terimakasih! Terus dukung blog ini supaya tetap menjadi blog yang bermanfaat!

Sabtu, 23 November 2013

Review Dari Konsol Xbox One

Xbox One (© MSN)

   Hai! Jumpa lagi bersama saya di blog ini! Kali ini admin akan mengulas tentang konsol Xbox One buatan pabrik Microsoft. Xbox One merupakan seri terbaru Xbox yang akan diluncurkan pada 22 November 2013.

Perangkat apakah ini?
Sebagai produk andalan Microsoft dalam pertarungan game konsol generasi kedelapan, Xbox One merupakan sebuah kotak serba ada yang bisa menjadi kebanggan di ruang tamu Anda.
Apa kehebatannya?
Perpindahan sekejap antara game, aplikasi, TV serta integrasi suara terbaik yang belum pernah ada di produk teknologi manapun.
Apa saja kelemahan dari Xbox One?
Desainnya besar dan berat dan mungkin banyak penikmat game (dan penggemar fanatik yang mendambakan spesifikasi baru) akan kecewa karena beberapa game belum berubah menjadi versi... 11.
Kesimpulan untuk Xbox One:
Microsoft menaruh harapan besar pada Xbox One. Tentu saja harganya agak mahal namun raksasa teknologi itu berharap supaya produk terbarunya memiliki fitur memikat yang mampu memengaruhi orang yang awalnya ragu-ragu untuk membeli produk tersebut.
Ulasan Xbox One:
Akhirnya produk yang ditunggu-tunggu datang juga. Bersamaan dengan peluncuran rivalnya dari Timur, Xbox One merepresentasikan game masa depan. Jika performa dari generasi terbaru Xbox terbukti bagus, kita mungkin bisa menyaksikan baik Xbox maupun PlayStation 4 mendominasi pasar game setidaknya untuk tujuh tahun ke depan.
Bisakah itu terjadi? Selama beberapa tahun sejak peluncuran pendahulu Xbox One, yaitu Xbox 360, pada 2005, teknologi sudah berkembang pesat. Orang-orang saat ini menjinjing komputer mobile mereka kemana pun mereka pergi dalam bentuk smartphone atau tablet: komputer mobile yang menawarkan segudang game terbaik, konten digital sesuai permintaan di mana saja sesuai keinginan mereka. Dan ketika orang-orang tiba di rumah, mereka bisa menyalakan smart TV mereka dengan menggunakan jaringan internet, menyambungkan ke Wi-Fi mereka dan kemudian menikmati banyak acara TV maupun film sesuai keinginan mereka.
Jadi adakah ruang bagi konsol game ini di hati orang-orang pada 2013? Kemungkinan tidak. Dan itulah pemikiran dibalik Xbox One.
Xbox One: Sistem serba ada
Faktanya, Xbox One bukan sekadar konsol game. Menyebutnya seperti itu bisa sangat tidak adil. Kenyataannya, menyebut Xbox 360 - pada tahun kesembilannya (dan PS3, dalam hal ini) - sebuah konsol game sangat tidak pantas karena konsol tersebut menawarkan serangkaian aplikasi multimedia dan berbagai layanan.
Namun Xbox One membawa semua fitur multimedia itu selangkah lebih maju. Di bagian belakang konsol teranyar keluaran Microsoft itu Anda tidak hanya akan menemukan satu port HDMI, tapi dua - satu untuk dicolokkan ke TV Anda, seperti yang ada di 360, dan satu lagi untuk dihubungkan ke dekoder Anda. Port input HDMI dapat membuat Anda langsung terhubung dengan TV Anda. Gagasannya adalah bahwa layanan TV Anda bisa terus berjalan berbarengan dengan Xbox One sepanjang waktu, jadi Anda bisa mengganti antara program TV dan game (atau aplikasi lainnya) dalam sekejap. Kenyataannya, Anda bahkan bisa menjalankan keduanya secara bersamaan. Kami tidak menjumpai masalah apa pun saat memainkan Zoo Tycoon sambil menyaksikan Sky Sports News pada saat bersamaan. Itu tentu saja berguna untuk mengisi waktu saat melewati cerita yang kurang menarik.
Gambar TV di Xbox Anda - entah itu diperkecil di dasbor, diperkecil dalam mode Snap atau dalam bentuk layar penuh - sama persis seperti saat Anda menonton TV biasa. Xbox One hanyalah penyalur bagi output HDMI - EPG dan semuanya untuk dekoder TV Anda.
Di Amerika Serikat, Xbox One diluncurkan dengan meningkatkan pengalaman TV yang melekat pada OneGuide yang ada di sistem konsol game itu. OneGuide memiliki fungsi serupa seperti EPG di TV Anda, TV dan konten film di aplikasi Anda dan bahkan foto dan video di folder SkyDrive Anda. Melalui OneGuide, Anda bisa melakukan pencarian rinci dengan metadata termasuk menelusuri informasi para aktor, genre dan banyak lagi.
Peralihan antara TV ke game sama cepatnya seperti yang didemonstrasikan di video demo konsol itu. Nanti kami akan membahas tentang kontrol suara, tapi kami hanya ingin mengatakan kepada Anda bahwa peralihan dari Xbox ke TV benar-benar sangat mudah. Game Anda akan berhenti dan Anda bisa melanjutkannya dari titik terakhir Anda meninggalkannya tak lama setelah Anda selesai menonton TV - dan dalam waktu yang singkat. Idenya sungguh luar biasa.
Sama seperti program TV langsung, ada juga serangkaian aplikasi streaming dan on-demand seperti: Netflix, Lovefilm dari Amazon, Blinkbox, Crackle, Eurosport, Machinima, Muzu TV, Sky's Now TV, Ted, Twitch dan Wuaki.tv.
Anda juga bisa memutar piringan Blu-Ray dan CD audio (melalui aplikasi khusus) - meskipun MP3 tidak kompatibel - dan Anda juga akan menemukan aplikasi Xbox Video dan Xbox Music di konsol Xbox One. Kedua aplikasi tersebut memiliki performa hebat dan merupakan persembahan terbaru dari UI (antarmuka) barunya.
Xbox One: Bentuk dan Desain
Mari segera kupas tuntas mengenai konsol game terbaru keluaran Microsoft ini - bentuk Xbox One cukup besar. Sangat besar malahan. Ukurannya hampir sama dengan mesin VHS dari era 1990-an dan, ya pada dasarnya jauh lebih besar dibandingkan PlayStation 4. Ukuran sebenarnya dari Xbox One adalah 33,3cm X 27,4cm X 7,9cm. Berat konsol terbaru itu hampir mencapai 3,2kg, pada dasarnya lebih berat 10 persen daripada Xbox awal yang dijual pada 2011 silam.
Tapi, dan memang itu hak Anda jika Anda tidak sepakat dengan pendapat kami untuk urusan ini, apakah ukuran menjadi penting? Ukuran Xbox One memang tidak jauh berbeda daripada dekoder Sky atau Virgin Media dan kemungkinannya adalah konsol game itu bisa Anda letakkan di bawah TV Anda, cocok ditaruh di lemari atau tempat yang sudah Anda siapkan. Konsol tersebut bisa bertengger di tempat itu sampai Anda mencabutnya dan menggantinya dengan Xbox terbaru pada 2021.
Bentuk konsol Xbox One tidak terlalu jelek. Sekali lagi itu menurut pendapat kami. Xbox One merupakan konsol dengan desain klasik dan minimalis yang mampu bertahan selama bertahun-tahun. Dua corak matte dan warna hitam mengilap menjadikan konsol Xbox One terlihat keren dan tombol power yang lembut (putih, bukan hijau) membuatnya semakin memikat.
Tapi konsol game Xbox One juga cukup berat, dengan setengah dari sisi atas dan setengah dari tepi bagian bawah semuanya berisikan ventilasi untuk mengeluarkan udara panas dari ruang mesin.
Xbox One: Cloud power
Konsol game terbaru Microsoft itu juga hadir dengan prosesor x86 eight-core AMD system-on-a-chip yang tentunya delapan kali lipat lebih hebat dibandingkan dengan pendahulunya Xbox 360. Pasti para pemilik Xbox One akan senang mendengar kabar gembira bahwa Xbox One jauh lebih tenang dibandingkan dengan konsol yang mereka miliki saat ini. Kami telah berkerja lembur untuk menguji fitur tersebut untuk ulasan ini dan bisa dipastikan bahwa sistem ini sangat tenang dengan beberapa masalah pencitraan.
Prosesornya adalah AMD CPU Jaguar 64-bit x86 1,6GHz dan dilengkapi RAM DDR3 8GB. Ada juga ESRAM 32MB dan GPU yang diyakini akan setara dengan kartu grafis Radeon HD 7790. Selain CPU dan GPU yang luar biasa, Xbox One juga dikemas dengan hard drive 500GB, sebuah optical-drive Blu-ray, konektifitas USB 3.0 (tiga port) dan dual band Wi-Fi. Ada juga Gigabit Ethernet untuk kabel jaringan dan flash cache memory pada SoC.
Tidak seperti Xbox 360, di mana Anda bisa mengelola penyimpanan digital Anda, tidak ada opsi semacam itu pada Xbox One. Hal itu karena konsol baru ini memuat banyak info ke cloud dan sisanya untuk Anda. Jika Anda memuat banyak game pada hard drive Anda, Anda akan diminta untuk melakukan uninstall satu atau dua game, meski Anda tidak akan kehilangan progres permainan Anda.
Xbox One sebenarnya dibuat dengan sistem operasi (OS) yang berbeda, yang pertama dari jenisnya. Satu OS, dibuat berdasarkan OS orisinal Xbox, mengoperasikan beberapa game dan tidak akan mengganggu panggilan Skype, pesan sosial, streaming musik dan lainnya. OS tersebut disokong oleh sebuah platform berbasis Windows 8, sebuah “OS berorientasikan web, yang bertanggung jawab atas seluruh pengalaman nongame. OS ketiga adalah sebuah sistem yang mengelola kedua sistem tadi, memastikan bahwa keduanya dapat beroperasi dengan baik dan memberikan pengalaman yang mulus kepada penggunanya.
Semua ini menghasilkan sistem yang berjalan luar biasa. Tidak ada lagi game yang berjalan lambat dan kecepatan dalam beralih dari aplikasi ke game atau sebaliknya (atau bahkan mengoperasikannya pada mode Snap) sangatlah fenomenal.
Xbox One: Modern UI
Nyalakan Xbox One dan Anda akan melihat bahwa UI akan turun seiring dengan urutan Modern UI pada Microsoft. Pada dasarnya, sistem ini seperti Windows 8 pada PC atau Windows Phone pada ponsel. Itu bukanlah hal yang buruk, karena sistem ini mudah digunakan.
Homescreen utama menampilkan aplikasi, info sosial Anda dan menampilkan sebuah jendela besar yang menunjukkan seluruh aktifitas yang beroperasi terakhir kali (Anda bisa menonton TV di jendela ini jika Anda mau). Geser ke kiri dan Anda akan melihat aplikasi dan game yang sudah Anda tambatkan pada homescreen, dan geser ke kanan untuk melihat berbagai koleksi game, aplikasi, video dan musik. Anda dapat mengubah skema warna, sesuai dengan Windows 8, dan Anda dapat membuka menu pada tile tertentu menggunakan tombol menu pada papan kontrol.
UI tidak mungkin melebihi batasan inovasi, namun hanya menambah setelan yang sudah ada ke sebuah perangkat baru.
Xbox One: Game
Kami masih belum berbicara soal gamenya. Ada alasan untuk itu, Anda bisa membaca pratinjau dan ulasan dari judul Xbox One di MSN Gaming. Ini adalah ulasan khusus untuk game Xbox One.
Namun, rasanya tidak mungkin bila kita membicarakan Xbox tanpa membicarakan gamenya sama sekali. Kabar baiknya adalah bahwa akan ada berita bagus yang nyata di peluncuran jajaran gamenya. ‘Dead Rising’, ‘Ryse: Son of Rome’ dan ‘Forza 5’ merupakan game yang sangat ekslusif untuk platform dan blockbuster pihak ketiga seperti ‘FIFA 14’, ‘Assassin’s Creed IV’, ‘Call of Duty: Ghosts’ dan ‘Battlefield 4’ semuanya akan tersedia sejak peluncuran Xbox One. Ada juga beberapa game besar yang akan hadir dalam beberapa bulan pertama dari peluncuran konsol game tersebut seperti ‘Watch Dogs’, ‘Destiny’, ‘Titanfall’, ‘Quantum Break’ dan ‘D4’.
Singkatnya, Xbox One adalah konsol yang tepat untuk para gamer.
Namun demikian, kritik terhadap game Xbox One sudah bermunculan. Misalnya ‘COD: Ghosts’ memiliki resolusi yang lebih rendah pada XBO dibandingkan saat dioperasikan di PS4 dan ‘Dead Rising 3’ telah dilaporkan berkurang kualitasnya di bawah 20 frame per detik pada resolusi 720p (bukan Full HD).
Dari pengalaman kami, game pada Xbox One terlihat fantastis. Tidak ada keraguan bahwa Anda sedang mencari konsol generasi baru ketika Anda memainkan game blockbuster. Entah game PS4 tersebut terlihat lebih baik adalah hal yang bisa diperdebatkan, namun satu hal yang pasti - Microsoft telah membuka diri untuk memberikan komentar dengan tidak menawarkan fitur 1080p HD pada tiap peluncuran gamenya.
Game segera terinstal setelah Anda memasukkan disc dan Anda dapat mulai bermain bahkan sebelum game itu selesai diinstal (hal yang sama berlaku untuk game unduhan). Jika Anda mematikan Xbox One semalaman dan kembali memainkannya keesokan harinya, Anda bisa meneruskan game yang belum selesai Anda mainkan sebelumnya.
Xbox One : Kinect Mark II

Kinect merupakan sesuatu yang membuat kami terkesan ketika kami melihat Xbox One pada April. Sensor Kinect yang baru disematkan pada beberapa teknologi baru yang luar biasa - teknologi yang membuat gerakan baru dan pilihan kontrol suara, menawarkan set kontrol permainan yang lebih luas kepada para pengembang game.

Kinect secara otomatis akan mengidentifikasi Anda saat pertama kali menggunakannya dan ketika Anda mengaktifkan XBO. Setelah terdaftar, segera setelah Kinect melihat seseorang yang telah dikenali, maka perangkat itu akan memasukkannya ke dalam profil Xbox mereka. Kami memiliki beberapa masalah dengan itu saat perangkat tersebut tidak mengakui kami setelah setup awal - kami memakai kacamata di malam hari dan tidak pada siang hari dan yang tampaknya itulah penyebabnya. Namun, ada opsi “saya tidak dikenal” untuk lebih melatih sensor Kinect dan sejak itu kami tidak memiliki masalah itu lagi.

Kinect terbaru menawarkan perbaikan pada fitur pengenalan wajah, jari dan mulut, 60 persen pandangan yang lebih luas, sensor Active IR, kemampuan untuk mengidentifikasi enam orang yang berbeda dari segala bentuk dan ukuran (dalam ruangan yang sebelumnya kemungkinan kecil), kontrol suara yang jauh lebih baik (berdasarkan array microphone setup dan algoritma yang lebih kompleks), serta perekaman video Full HD 1080p untuk panggilan Skype.

Penempatan sensor Kinect yang disarankan setidaknya 2 kaki dari tanah dan tengah ke TV. Di rumah kami, cara ini tidak bekerja. TV kami diletakkan di tempat yang rendah dan TV layar datar kami ditempatkan hanya satu inci atau lebih di atas permukaan.
Sensor Kinect besar akan memblokir beberapa sinyal TV jika disimpan di posisi tengah dan sensor ini tidak mungkin dapat mengoneksikannya dengan TV. Sebaliknya, alat ini terletak di kiri bawah, di atas konsol Xbox - sekitar 1,5 kaki di atas tanah - jauh dari optimal. Meski demikian, sekalipun alat ini ditempatkan di posisi yang 'salah', sensor Kinect tetap bekerja dengan sempurna.
Ini semua bukan soal pengenalan gerak. 'Xbox on' adalah kalimat yang harus mulai terbiasa Anda ucapkan. Pada intinya, kontrol suara dapat menjadi alat navigasi utama untuk Xbox One - sehingga lebih mudah untuk mencari dan mengganti konten pilihan dalam sekejap.
Dan fitur ini memang praktis. Meskipun tidak 100 persen sempurna (kami memperkirakan 80-90 persen dari rasio pengenalan perintah suara kami), fitur ini begitu sederhana untuk menelusuri menu dan pilihan pada Xbox One hanya dengan menggunakan suara Anda. Bahkan browsing di Internet Explorer menggunakan kontrol suara pun cukup mudah. Terdapat sebuah tutorial kontrol suara on board untuk membantu Anda mengatasinya dengan perintah yang akan Anda gunakan.
Meski demikian, navigasi gerak Kinect masih belum optimal. Tentu saja, fitur tersebut tetap berfungsi tetapi meraih dan memperluas ukuran jendela atau melambai melalui layar masih terasa cukup aneh. Dan memilih ikon terasa melelahkan - terutama ketika fitur klik pada gamepad atau perintah suara sederhana dapat digunakan.
Meski demikian, kontrol gerak Kinect dalam permainan telah mengalami pembaruan. Level demo (yang bisa dimanfaatkan secara gratis) Kinect Sports Rivals menyuguhkan kontrol kemudi jet-ski yang sangat intuitif (lengkap dengan akseleratornya) dan jika seseorang mengatakan pada anda bahwa berinteraksi dengan bayi monyet di Zoo Tycoon bukanlah pengalaman yang sedikit ajaib - mereka jelas berbohong atau gagal dalam permainan.
Xbox One: Peningkatan controller
Salah satu tantangan terbesar yang dihadapi tim perangkat kerasnya adalah mendesain ulang controller Xbox 360 yang banyak digemari. Sehingga,daripada menciptakannya kembali, kami memilih untuk melakukan perbaikan ulang. Perbaikan berarti membuat grip pegangan menjadi lebih pendek namun ergonomis, sebuah slot baterai yang terintegrasi daripada power pack yang terpisah, tidak ada sekrup yang terpasang, D-pad bergaya silang dan pemicu impuls dengan tambahan mesin getar.
Pengisian ulang kini bisa dilakukan dengan menggunakan micro-USB, sehingga Anda bisa menggunakan charger smartphone Anda.
Secara keseluruhan, ada lebih dari 40 inovasi teknis dan desain pada kontrol pad baru. Controller ini terasa nyaman untuk digenggam - tidak begitu berbeda dengan controller 360 yang akan mengejutkan Anda, tetapi cukup untuk membuat Anda sadar bahwa Anda sedang menggenggam teknologi mutakhir yang paling anyar.
Xbox One: Xbox Live & DVR
Microsoft telah mengumumkan 300.000 dedicated server untuk XBL, memastikan tidak ada masalah yang dapat menyebabkan Anda tiba-tiba keluar dari sebuah permainan atau mengalami lag. Namun para gamer FPS bersukacita. Xbox Live telah melakukan perombakan besar-besaran. Tidak hanya dengan adanya pengenalan tantangan baru, namun juga untuk game lama sekalipun, tapi permainan juga harus memiliki pembaruan reputasi, fitur permainan dan multiplayer.
Pada permainan yang lebih lama dengan komunitas online yang lebih kecil, misalnya, akan ada transparansi yang lebih banyak untuk waktu menunggu permainan - tidak ada lagi istilah menunggu di lobi, Anda bisa sambil menyaksikan televisi ketika sebuah permainan dipilih (manfaat dari tiga pengaturan OS).
Di sisi sosial, terdapat banyak perbaikan identitas sosial untuk profil Live Anda dan Anda tidak hanya dapat berbagi prestasi game, Anda juga dapat bergabung ke dalam sejarah hiburan, hobi dan tren komunitas sosial Anda. Berbagi klip permainan juga mungkin terjadi (dan otomatis, jika Anda menginginkannya). Keahlian PVR dari Xbox One adalah cloud-powered dan “kecerdasannya" - yang berarti Xbox baru Anda akan mengetahui persis jenis klip permainan Anda yang mungkin ingin Anda bagi dengan komunitas Anda.
Jika Anda melakukan sesuatu pada Xbox One yang dianggap mengesankan dalam permainan, maka mesin secara otomatis akan mengambil sebuah klip dan menyimpannya di library Anda (Anda akan melihat pemberitahuan muncul di bagian bawah). Anda juga dapat mengatakan ‘Xbox record that’ untuk mengabadikan lima detik terakhir dari permainan Anda.
Anda juga mendapat Snap the Xbox Upload Studi, sebuah paket perangkat lunak yang disematkan pada Xbox yang memungkinkan Anda untuk mengurangi, mengedit dan berbagi momen rekaman Anda yang lebih panjang dari lima detik. Anda juga dapat menambahkan skin dan tema pada momen Epic Anda sebelum berbagi dengan teman-teman Anda menggunakan cloud.
Klip yang direkam berkualitas maksimal 720p HD pada 30fps. Kami telah melihat beberapa contoh yang kami buat dan, meski terkesan dengan permainan kami yang luar biasa, kami tidak bisa menutup sedikit rasa kecewa kami terhadap hasil rekamannya yang agak buram. Mudah-mudahan kualitasnya bisa ditingkatkan.
Xbox One: SmartGlass
SmartGlass, pengalaman layar kedua yang diperkenalkan pada platform Xbox 360, memainkan bagian penting dari ekosistem Xbox baru. SmartGlass memungkinkan Anda melakukan sinkronisasi media antara layar lebar dan layar yang lebih kecil, menambahkan opsi gameplay untuk Xbox One dan menjadi tempat bagi Anda untuk berinteraksi dengan aplikasi Xbox sosial Anda.
Aplikasi SmartGlass baru tidak tersedia sampai hari peluncuran dan pengalaman kami sejauh ini di Xbox One adalah ketika menguji beberapa permainan pada Oktober. Baik ‘Madden NFL 25’ dan ‘Dead Rising’ cukup baik menggunakan platform tersebut - yang pertama menggunakannya sebagai playbook digital dan yang terakhir sebagai sebuah perangkat seluler, lengkap dengan panggilan telepon dari karakter lain dalam permainan.
Xbox One: Kesimpulan
Xbox One bagaimanapun bukanlah sistem bintang lima.... . Jika kita menggunakan konsol generasi ketujuh sebagai contoh, kita sedang menunggu setidaknya tujuh tahun sampai sekuel untuk Xbox One tiba. Dan pada waktu itu kami mengharapkan “bayi” baru Microsoft tersebut berkembang menjadi komoditas yang sangat berbeda dengan yang sekarang ini. Lagipula - menggunakan generasi sebelumnya sebagai dasar - Xbox 360 yang ada di bawah TV Anda sekarang adalah sebuah konsol yang berbeda dengan mesin game sederhana yang dikeluarkan Microsoft pada 2005.
Dan meski Xbox One jauh dari mesin game sederhana, adalah wajar untuk menganggap bahwa para ahli di Redmond, Amerika Serikat memiliki beberapa trik untuk mengubah Xbox One yang diluncurkan pada 2013 menjadi perangkat multimedia all-in -one yang cocok untuk dimainkan pada era 2020-an.
Itu berarti, Kami tidak memberikan rating terhadap apa yang kami anggap bagus untuk dekade selanjutnya, jadi cukup adil menyimpulkan bahwa Xbox One adalah produk yang belum sempurna. Ini adalah produk yang cukup bagus tapi tidak sempurna.
Tanpa terlalu dalam membahas dan membicarakan beberapa hal yang mungkin tidak meganggu beberapa pengguna – sebuah konsol game sempurna pada 2013 perlu kualitas gambar Full HD (1080p) pada minimum 30 frame per detik (fps). Meskipun Xbox One lebih dari mampu menghadirkan kualitas seperti ini (perusahaan produsennya bahkan menyatakan bahwa game 4.000p mungkin dihadirkan di masa depan), beberapa game masih belum bisa memenuhi apa yang dijanjikan. Banyak yang telah memenuhi tapi sebagian tidak.
Ya, visual pada banyak game terlihat luar biasa – beberapa scene di ‘Ryse: Son of Rome’, contohnya benar-benar luar biasa (dengan kualitas gambar 1080p) – intinya adalah konsol ini masih belum menyamai spesifikasinya yang mumpuni.
Kami juga agak terganggu dengan keputusan Microsoft untuk kembali menggunakan kebijakan disc pada game-game yang dibeli di toko. Kami tidak akan terlalu banyak membahas game lama dan game-game yang belum dirilis di sini, tapi yang ingin kami katakan adalah konsol ini tidak terasa terlalu modern, memasukkan disc ke dalam konsol setiap kali Anda ingin mengganti game. Akan membuat Anda frustasi jika Anda sampai pada titik memasukkan disc dengan perintah suara saja.
Kami sangat berharap Microsoft kembali pada rencana awal untuk game-game Xbox One tahun depan atau seperti itulah. Tidak ada alasan pasti mengapa sebuah konsol membutuhkan disc untuk memainkan sebuah game yang telah terpasang. Dan tentu saja ada langkah-langkah saat berhubungan dengan penyewaan atau penjualan game (transfer lisensi dengan cloud, misalnya).
Alasan terakhir mengapa Xbox One tidak mendapat nilai penuh dari kami adalah desain. Meskipun kami tidak akan fokus pada keindahan bentuknya yang seperti pemutar VHS (konsol ini selalu akan meninggalkan jejak besar), cukup adil mengatakan bahwa Xbox One adalah sesuatu yang tidak lazim.
Kami sebenarnya berpikir Microsoft telah melakukan pekerjaan bagus dengan desain industry XBO dan, bagi sebagian orang (termasuk kami) ukuran sebuah kotak hitam yang berada di bawah TV Anda tidak begitu penting selama cocok dan mampu melakukan pekerjaanya dengan baik – tapi kami tahu ukuran One telah menyebabkan kekhawatiran komunitas pecinta game, sehingga layak untuk memberikan perhatian pada mereka yang terganggu dengan kesimpulan kami mengani ukurannya. Kami sangat berharap ada Xbox One yang lebih ramping beberapa tahun mendatang.
Kesampingkan kekurangannya karena masih banyak sisi positifnya. Ini adalah kesimpulan yang hanya kami tujukan pada produk yang kami rekomendasikan sepenuh hati. Dan Xbox One bukan pengecualian untuk standar kami. Ini adalah konsol game dan perangkat multimedia yang luar biasa.
Apakah ini benar-benar perangkat all-in-one satu-satunya yang bisa memenuhi semua kebutuhan digital Anda? Ya.
Dimulai dengan sisi game konsol, bukan hanya Xbox One yang yang akan mendapat peluncuran yang fantastis, ada banyak konsol hebat yang akan dirilis beberapa bulan mendatang. Game-game itu terlihat fantastis (kesampingkan resolusi dan frame rate) dan terlihat hebat berkat Xbox One controller yang semakin berkembang. Bahkan Kinect semakin menambah kesenangan game dengan banyak suara (kadang-kadang tidak perlu) dan kontrol gerakan.
Lebih cepat dan mudah untuk memainkan game Anda, sisi onlinenya mengalami kemajuan pesat dan jauh lebih personal, dan beralih antar game dan aplikasi lain sangat mulus dan mengesankan.
Sisi multimedia Xbox One juga sangat luar biasa dengan intregasi TV tidak seperti yang pernah kita lihat (atau mungkin tidak pernah kita bayangkan) dalam sebuah konsol game sebelumnya. Konsol ini luar biasa, beralih dari sebuah game ke TV dan kembali lagi ke game hanya dalam beberapa detik – dan tak lupa Anda bisa menonton TV sambil bermain game dalam waktu bersamaan dengan menggunakan fungsi Snap.
Jadi, ya, Xbox One adalah konsol yang masih terus berkembang. Dan, ya, mungkin lebih mudah bagi para kritikus untuk melihat aspek yang lebih pantas dari perangkat ini. Namun tak terbantahkan bahwa Xbox One adalah konsol generasi selanjutnya yang lengkap dengan beberapa fitur terbaru dan kami ingin mengganti konsol usang kami, Xbox 360 yang sudah berusia delapan tahun.
Harga konsol ini terasa mahal jika Anda menelisik lagi sejarah harga konsol game pada masa lalu. Konsol ini juga akan terlihat mahal jika Anda membandingkan dengan rivalnya PS4. Namun dengan harga yang lebih mahal 50 dolar Amerika (sekitar Rp500 ribu) dari iPad, dan dengan harga yang sama seperti smartphone high-end dari HTC, Nokia, atau Samsung - apakah konsol tambun ini semahal itu? Silahkan putuskan sendiri, tapi kami tebak Anda akan lebih memilih Xbox One daripada sebuah laptop menengah dengan harga yang sama, atau mungkin lebih mahal.
Xbox One: Tersedia pada 22 November – dengan harga mulai dari 693 dolar Amerika (sekitar Rp8 juta).
(Sumber : berita.plasa.msn.com)

Jumat, 22 November 2013

Apakah BBM Android Akan Diberhentikan Pada 1 Desember 2013?


   Selamat datang di blog admin. Kali ini admin akan berbagi pengetahuan tentang BBM yang isunya akan diberhentikan pada 1 Desember 2013. Berikut penjelasannya!

Beberapa hari terakhir beredar kabar bahwa layanan pesan instan BlackBerry Messenger (BBM) di platform Android akan dihentikan mulai 1 Desember mendatang.

Isu ini berasal dari broadcast message dari BBM yang disebarkan ke-Twitter dan menjadi berita hangat.

"Bagi pengguna android puas"in bbmman karna tangal 1 desember 2013 applikasi bbm nya akan dihapuskan dan tidak bisa dipergunakan di android. karna black berry sudah memutuskan tidak akan menjual applikasinya di samsung dan sudah mengganti rugi sebesar 2,8T," klaim salah satu tweet yang beredar di Twitter.
Tapi apakah benar BBM untuk android & iPhone akan diberhentikan? Jawabannya tidak! Itu hanyalah hoax/kabar bohong yang disebarkan seseorang di BBM

BBM untuk Android sendiri baru resmi dirilis pada 22 Oktober lalu, setelah sempat tertunda beberapa waktu karena permasalahan teknis. Aplikasi ini segera menjadi salah satu judul terpopuler di toko Google Play Store. BBM untuk iOS yang dilepas dalam waktu hampir bersamaan juga mengalami hal serupa di toko Apple App Store.
  
   Jadi, itu hanyalah hoax(pesan bohong) yang dipublikasikan seseorang di BBM melalui broadcast message. BBM Android tetap dapat dipakai dan tidak akan diberhentikan

Penyebab "Blue Light of Death" Pada Sony Playstation 4


   Halo semua! Kali ini saya akan berbagi informasi tentang konsol game PS4 yang mengalami kecacatan "BLoD". Berikut ulasannya dapat dilihat di bawah ini!

Misteri mengapa beberapa Playstation (PS) 4 yang mengalami "Blue Light of Death" dan konsol yang mendadak mati tampaknya telah terpecahkan. Pihak Sony mengaku telah berhasil menemukan penyebab dari kedua masalah tersebut.
Menurut Satoshi Nakajima, juru bicara Sony,  PS4 bermasalah tersebut kemungkinan besar mengalami kerusakan pada saat pengiriman ke toko-toko retail.

Masih menurut Satoshi, jumlah PS4 di pengiriman tahap pertama yang mengalami kerusakan tidak begitu banyak. PS4 yang mengalami masalah ini diklaim kurang dari 1 persen saja.
Maka, Sony bekerjasama dengan Amazon untuk menyelesaikan malasah tersebut.

Sebelumnya, beberapa pembeli awal PS4 mengaku mengalami masalah di unit PS4 yang dibelinya. Sebagian kecil konsumen mengaku, konsol yang mereka beli tidak dapat mengirimkan sinyal gambar dan suara ke televisi, meskipun lampu indikator PS4 telah berubah menjadi biru. Sekadar catatan, apabila PS4 mengeluarkan warna biru, maka itu tandanya perangkat ini telah menyala.

Beberapa konsumen lainnya menceritakan bahwa konsol terbaru Sony yang dibelinya mendadak mati (shut down) secara otomatis.

PS4 sendiri telah dijual secara resmi di pasaran Amerika Utara mulai 15 November lalu. Konsol ini dijual dengan harga 399 dollar AS, lebih murah 100 dollar AS dari rival abadinya, Xbox One.

   Jadi, itulah penyebab kerusakan pada konsol PS4. Semoga artikel ini bermanfaat bagi teman-teman yang sudah membeli konsol PS4 dan mendapati kecacatan pada konsolnya. Sekian dan terimakasih.
                                                          

Rabu, 20 November 2013

Ulasan PS4 dan "Kecacatan"nya

 Halo lagi teman, teman! Kali ini admin akan membahas tentang Playstation 4 yang merupakan playstation generasi terbaru. Berikut ulasannya dapat dilihat dibawah ini!

Penggemar konsol permainan Sony PlayStation pasti senang mengetahui berita ini. Amazon secara resmi ditunjuk oleh Sony untuk menjual PlayStation 4 Launch Edition. Namun hingga saat ini masih belum jelas berapa banyak unit PlayStation 4 dijual oleh Amazon.

   Namun  ternyata terdapat juga "kecacatan" pada Sony Playstation 4. Kecacatannya sebagai berikut

Ternyata Sony PlayStation 4 (PS4) memiliki beberapa kecacatan atau kerusakan yang bisa ditemukan. Salah satu kecacatan tersebut ialah munculnya pesan error 'blue light of death'.
Kabarnya, kecacatan yang muncul dijuluki blue light of death (BLoD) yang terpusat di sekitar port HDMI.
Ketika melakukan boot pada PS4, kabarnya konsol menampilkan lampu biru sesaat, kemudian berubah menjadi putih setelah simbol PlayStation muncul di layar. Mereka yang mengalami BLoD tidak bisa memunculkan sinyal PS4 ke TV.
Shuhei Yoshida dari Sony baru-baru ini merespon bahwa perusahaan akan menginvestigasi pesan error tersebut. Raksasa produsen konsol game asal Jepang ini juga menyatakan bahwa sekira 0,4 persen konsol yang diproduksi, diperkirakan mengalamai kecacatan.
Langkah terbaik apabila pengguna menemukan kecacatan ialah melaporkan ke bagian support line Sony atau mengunjungi pihak ritel, tempat Anda membeli PS4. Tidak hanya konsol game buatan Sony, Microsoft Xbox 360 juga kabarnya pernah mengalami error yang dinamakan 'Red Ring of Death',

   Ternyata PS4 juga memiliki kecacatan yang cukup parah. Bagi teman-teman yang sudah terlanjur membeli PS4 dan apabila ternyata konsol game milik kalian mengalami kecacatan jangan frustasi apalagi sampai emosi. Cobalah untuk konsultasi pada Sony sendiri

Smartphone yang Siap Pakai Android 4.4

   

Hai semua, saya kembali lagi setelah lama tidak nge-post berita tentang teknologi. Kali ini saya selaku admin blog ini akan mengulas smartphone yang akan menggunakan OS Android yang terbaru, yaitu versi 4.4 "KitKat". Google telah resmi merilis sistem operasi Android 4.4 bersama dengan peluncuran ponsel Nexus 5 terbarunya. Inilah para Smartphone yang bakal memakai sistem operasi 4.4
 
Nexus
Bagi para pemilik perangkat Nexus 4, Nexus 7, dan Nexus 10, maka kalian akan segera menerima kabar gembir. Pasalnya, pihak Google telah menyatakan bahwa tiga perangkat tersebut akan menerima Android 4.4 dalam beberapa minggu ke depan.
Sayangnya, bila Jerukers adalah salah satu pemilik Samsung Galaxy Nexus, maka kalian harus bersiap-siap merasa kecewa. Pasalnya hingga saat ini, Google masih belum mengubah pendiriannya dan tidak akan merilis KitKat di ponsel ini. Namun keputusan tersebut bisa saja berubah, seiring dengan munculnya petisi online yang meminta Google merilis Android 4.4 di ponsel.

Samsung
Sejauh ini, Google baru menyebut Samsung Galaxy S4 sebagai perangkat yang akan menerima Android 4.4. Sama dengan Nexus, ponsel premium ini akan ter-update dalam beberapa minggu ke depan.

HTC
Presiden HTC Amerika Jason MacKenzie menegaskan bahwa ia akan mengusahakan segala cara agar perangkat-perangkatnya bisa beroperasi dengan sistem Android 4.4 KitKat. Namun sepertinya, hanya perangkat HTC One saja yang akan menerima sistem operasi terbaru ini.
HTC One Google Play Edition diprediksi akan menjadi perangkat pertama yang akan ter-update sistem Android 4.4. Setelah itu HTC One, HTC One Mini, dan HTC One Max akan menjadi ponsel selanjutnya yang menerima pembaruan sistem operasi.

Motorola
Motorola juga memiliki peluang besar untuk mendapatkan Android 4.4. Meski belum ada pernyataan resmi dari Google, tetapi jajaran produk Moto X dan unit-unit produksi tahun 2013, seperti Droid Ultra, Droid Maxx, dan Droid Mini, diprediksi akan segera ter-update dengan sistem KitKat.

Sony
Sony Xperia Z dan Xperia Z1 akan menjadi ponsel pertama yang akan mendapatkan Android KitKat. Sayangnya, belum jelas kapan kedua ponsel ini akan ter-update.

LG
Memiliki hubungan baik dengan Google, LG diprediksi juga akan mendapatkan Android 4.4 KitKat. Kabar bocoran terbaru, LG G2 akan segera ter-update pada bulan Desember mendatang.\

    Itulah para Smartphone yang bakal memakai sistem operasi 4.4, lumayan keren kan?! Terimakasih karena telah mengunjungi blog ini!...

Kamis, 24 Oktober 2013

4 Syarat Bisa Pakai BBM di Android dan iPhone

Tepat satu bulan dari waktu yang dijanjikan, BlackBerry akhirnya resmi merilis aplikasi BlackBerry Messenger (BBM) lintas platform, Selasa (22/10/2013).



Aplikasi yang sudah sangat ditunggu tersebut sudah bisa diunduh secara gratis di Google Play Store untuk platform Android dan Apple App Store untuk platform iOS.

Berikut panduan dan beberapa informasi singkat terkait BBM lintas platform ini.

1. Cek versi sistem operasi dan install

Sebelum menginstalasi aplikasi ini, ada baiknya Anda memperhatikan versi Android dan iOS terlebih dahulu.

BBM lintas platform hanya bisa berjalan di iPhone dengan iOS versi 6 ke atas dan ponsel Android merek apa pun asalkan telah menggunakan Android 4.0 ke atas (Ice Cream Sandwich dan Jelly Bean).

Sekadar catatan, aplikasi BBM baru bisa berjalan di perangkat ponsel saja. Artinya, BBM belum bisa berjalan di tablet Android dan iPad.

2. Unduh dan install

Cara termudah untuk mengunduh aplikasi BBM adalah dengan mengunjungi www.bbm.com melalui ponsel Android atau iPhone. Saat membuka situs tersebut melalui peramban, pengguna akan dibawa secara otomatis ke Google Play Store atau Apple App Store.

Jika tidak ingin melalui situs tersebut, Anda bisa mengunjungi tautan ini untuk platform iOS dan tautan ini untuk platform Android.

Cara untuk mengunduh aplikasi BBM sama dengan cara mengunduh aplikasi lain. Pengguna hanya perlu menekan tombol "Install", aplikasi akan secara otomatis terunduh.

Waktu unduhnya tidaklah terlalu lama, karena file instalasi hanya sekitar 13 MB. Jika ingin mengunduh lebih cepat, sebaiknya gunakan jaringan WiFi.

3. Belum daftar? silakan antre

Setelah proses unduh dan instalasi selesai, pengguna sudah bisa langsung masuk ke aplikasi ini. Akan tetapi, saat ini BBM di Android dan iOS baru bisa digunakan oleh orang-orang tertentu saja, yaitu mereka yang sebelumnya telah mendaftar di situs BBM.com.Ketika pertama kali dibuka setelah diunduh, BBM akan menampilkan laman konfirmasi e-mail terlebih dahulu. Pengguna yang sudah mendaftar di BBM.com bisa memasukkan alamat e-mail yang dipakai untuk registrasi dan langsung dikirim ke laman "Sign In".

Sebaliknya, pengguna yang belum mendaftar dan baru saja hendak memasukkan e-mail saat itu akan dialihkan ke laman lain. Isinya memberi tahu agar "menunggu giliran" sebelum bisa mulai memakai BBM di iPhone dan Android.

Ketika giliran pengguna yang bersangkutan sudah tiba, BlackBerry akan mengirim e-mail dan pengguna diminta kembali mengonfirmasi lewat aplikasi BBM.

Untungnya, proses "menunggu giliran" ini tidak akan memakan waktu terlalu lama. Berdasarkan pengalaman KompasTekno, hanya dibutuhkan waktu sekitar 1 jam untuk proses tersebut.

4. Wajib punya BlackBerry ID

Untuk menggunakan aplikasi BBM di Android dan iPhone, pengguna harus memiliki akun BlackBerry ID. Dengan memasukkan akun ini, pengguna nantinya akan mendapatkan personal identification number (PIN) baru yang "menempel" ke akun.Jika sebelumnya sudah menggunakan ponsel BlackBerry dan sudah memiliki akun BlackBerry ID, Anda cukup memasukkan akun tersebut saat Sign In di aplikasi BBM pada perangkat Android atau iPhone.

Secara otomatis, seluruh kontak BBM akan ditransfer ke BBM di perangkat Android atau iPhone.

Dalam kasus ini, saat login di BBM Android atau iPhone, Anda akan mendapatkan PIN dan barcode baru. PIN ini akan selamanya melekat dengan akun BlackBerry ID. Jadi, tidak akan berubah selama Anda menggunakan BlackBerry ID yang sama.

Sekadar catatan, satu BlackBerry ID hanya dapat digunakan pada satu perangkat. Jika satu BlackBerry ID digunakan pada dua perangkat, maka salah satu perangkat tidak akan bisa menggunakan BBM.

Jika belum memiliki akun BlackBerry ID, Anda bisa membuatnya melalui perangkat Android atau iPhone. Hal tersebut juga bisa dilakukan melalui tautan ini.

Untuk membaca lebih lanjut mengenai BlackBerry ID, silakan mengunjungi tautan berikut ini.

Setelah memasukkan BlackBerry ID, pengguna sudah bisa langsung menikmati aplikasi BBM ini. Untuk berkirim pesan teks ke orang tertentu, tinggal pilih orang yang dituju di daftar kontak. Broadcast Message pun dimungkinkan.Fitur Group masih ada di aplikasi ini. Namun, anggota dari tiap Group dibatasi hingga 30 pengguna saja. Pengguna bisa menambahkan daftar teman di kontak dengan menggunakan PIN, NFC, barcode, e-mail, dan SMS.
(Sumber : www.tekno.kompas.com)

Resmi, BBM untuk Android dan iPhone Sudah Bisa Diunduh

Tepat satu bulan setelah tertunda, aplikasi BlackBerry Messenger (BBM) untuk Android dan iPhone akhirnya resmi diluncurkan kembali. Dalam sebuah publikasi di blog resmi BlackBerry yang dirilis pada Senin (21/10/2013), perusahaan mengumumkan aplikasi BBM lintas platform akan tersedia di Google Play Store, Apple App Store, dan Samsung App Stores dalam "beberapa jam ke depan". Aplikasi BBM untuk Android dan iPhone akan didistribusikan secara bertahap ke beberapa negara. Ini dilakukan BlackBerry untuk mengantisipasi lonjakan pengguna secara mendadak. Pantauan Kompas Tekno pada Selasa (22/10/2013) pukul 06.30 WIB, aplikasi BBM sudah bisa diunduh pengguna iPhone di Indonesia. Aplikasinya dapat diunduh dari App Store Indonesia atau melalui tautan ini. Begitu juga untuk BBM di Android. Aplikasinya sudah dapat diunduh dari Indonesia di Google Play Store atau melalui tautan ini. Namun, meski sudah bisa diunduh dan di-install, BBM untuk Android dan iPhone baru bisa digunakan oleh pengguna yang telah mendaftarkan diri sebelumnya di BBM.com. Pengguna yang belum terdaftar harus antre menanti giliran. Agar terdaftar dalam antrean, pengguna wajib memasukkan alamat e-mail-nya di tampilan awal aplikasi BBM yang sudah ter-install di perangkat masing-masing. BlackBerry akan mengirim notifikasi melalui e-mail yang didaftarkan saat layanan BBM sudah bisa digunakan oleh pengguna yang bersangkutan. Seperti diberitakan sebelumnya, BlackBerry menjanjikan kedatangan BBM untuk Android pada 21 September. Sementara untuk iPhone, aplikasi BBM sempat muncul pada 21 September di Apple App Store, tetapi ditarik kembali pada 22 September 2013. Penundaan ini disebut BlackBerry karena munculnya aplikasi BBM tak resmi untuk Android yang mengakibatkan gangguan teknis di server. Aplikasi BBM hanya bisa berjalan di iPhone dengan iOS versi 6 ke atas dan perangkat Android merek apa pun asalkan telah menggunakan Android 4.0 ke atas (Ice Cream Sandwich dan Jelly Bean). Pengguna iPhone dan Android dapat memanfaatkan BBM untuk mengirim pesan teks, foto, voice note, serta membuat grup diskusi berisi 30 kontak.
(Sumber : www.tekno.kompas.com)

Kamis, 05 September 2013

Point Blank Offline Download & Install

Fiture :
  • Clan
  • Season Battle Info
  • Special User Icon
  • Exp Point and Cash
  • Unlimited time battle
  • A.I Mode and New Map
  • Best Player Icon
  • Create Room On Clan Server
Materials :
Untuk memudahkan anda dalam mengelola server, Sangat berguna untuk newbie alat fiture ini. Anda dapat melihat pada gambar di atas dan anda tidak perlu mendownload server lagi. Karena file .exe dalamnya adalah ( PORTABLE ) 
Silahkan Download PB-ServerManager

Screenshot PB Offline :



Download Games Point Blank Offline New 2013
 (Sumber : mashiro-techno.blogspot.com)
 

Rabu, 04 September 2013

Harga dan Spesifikasi Playstation 3

PLAYSTATION 3
Game konsol satu ini memang sangat disenangi kalangan remaja khususnya di Indonesia, mulai awal keluar dengan seri SONY PLAYSTATION 1, SONY PLAYSTATION 2 hingga generasi terakhir SONY PLAYSTATION 3. Sama sih dengan admin power hingga sekarang masih suka main PS2 khususnya Burnout 3 Takedown 

Nah, kali ini admin power akan memberikan daftar harga PS 3 terbaru 2013 yang admin rangkum dari situs resmi PLAYSTATION 3. Langsung saja cek harga dibawah ini jika sobat power tertarik untuk membelinya :

Harga PLAYSTATION 3 Terbaru

Type PS3
Spesifikasi PLAYSTATION3
Harga (Rp)
PlayStation®3 500GB
CPU : Cell Broadband Engine™ | GPU :RSX™ | Audio output :LPCM 7.1 ch, Dolby Digital, Dolby Digital Plus, Dolby TrueHD, DTS, DTS-HD, AAC | Memory :256 MB XDR Main RAM, 256 MB GDDR3 VRAM | Hard disk :500 GB | Networking :Enternet (10BASE-T, 100BASE-TX, 1000BASE-T)X 1, IEEE 802.11 b/g, Bluetooth® 2.0 (EDR) | Controller :Wireless Controller (Bluetooth®) | Power :AC 110V/220-240V, 50/60 Hz | Power consumption :Approx. 190W | External dimensions :Approx 290 X 60 X 230 mm (width x height x length) | Mass :Approx 2.1 kg | Color : Garnet Red
3.699.999
PlayStation®3 500GB
CPU : Cell Broadband Engine™ | GPU :RSX™ | Audio output :LPCM 7.1 ch, Dolby Digital, Dolby Digital Plus, Dolby TrueHD, DTS, DTS-HD, AAC | Memory :256 MB XDR Main RAM, 256 MB GDDR3 VRAM | Hard disk :500 GB | Networking :Enternet (10BASE-T, 100BASE-TX, 1000BASE-T)X 1, IEEE 802.11 b/g, Bluetooth® 2.0 (EDR) | Controller :Wireless Controller (Bluetooth®) | Power :AC 110V/220-240V, 50/60 Hz | Power consumption :Approx. 190W | External dimensions :Approx 290 X 60 X 230 mm (width x height x length) | Mass :Approx 2.1 kg | Color : Azurite Blue
3.699.999
PlayStation®3 320GB
CPU : Cell Broadband Engine™ | GPU : RSX™ | Audio output : LPCM 7.1 ch, Dolby Digital, Dolby Digital Plus, Dolby TrueHD, DTS, DTS-HD, AAC | Memory : 256 MB XDR Main RAM, 256 MB GDDR3 VRAM | Hard disk : 2.5” Serial ATA, 320 GB | Networking : Enternet (10BASE-T, 100BASE-TX, 1000BASE-T)X1, IEEE 802.11 b/g, Bluetooth® 2.0 (EDR) | Controller : Wireless Controller (Bluetooth®) | Power : AC 110V/220-240V, 50/60 Hz | Power consumption : Approx. 250 W | External dimensions : Approx 290 X 65 X 290 mm | Mass : Approx 3.2 kg | Color : Spalsh Blue
3.499.999
PlayStation®3 320GB
CPU : Cell Broadband Engine™ | GPU : RSX™ | Audio output : LPCM 7.1 ch, Dolby Digital, Dolby Digital Plus, Dolby TrueHD, DTS, DTS-HD, AAC | Memory : 256 MB XDR Main RAM, 256 MB GDDR3 VRAM | Hard disk : 2.5” Serial ATA, 320 GB | Networking : Enternet (10BASE-T, 100BASE-TX, 1000BASE-T)X1, IEEE 802.11 b/g, Bluetooth® 2.0 (EDR) | Controller : Wireless Controller (Bluetooth®) | Power : AC 110V/220-240V, 50/60 Hz | Power consumption : Approx. 250 W | External dimensions : Approx 290 X 65 X 290 mm | Mass : Approx 3.2 kg | Color : Scarlet Red
3.699.999
PlayStation®3 120GB
CPU : Cell Broadband Engine™ | GPU : RSX™ | Audio output : LPCM 7.1 ch, Dolby Digital, Dolby Digital Plus, Dolby TrueHD, DTS, DTS-HD, AAC | Memory : 256 MB XDR Main RAM, 256 MB GDDR3 VRAM | Hard disk : 2.5” Serial ATA, 120 GB | Networking : Enternet (10BASE-T, 100BASE-TX, 1000BASE-T)X1, IEEE 802.11 b/g, Bluetooth® 2.0 (EDR) | Controller : Wireless Controller (Bluetooth®) | Power : AC 110V/220-240V, 50/60 Hz | Power consumption : Approx. 250 W | External dimensions : Approx 290 X 65 X 290 mm | Mass : Approx 3.2 kg | Color : Charcoal Black
___
 (Sumber : www.hargaku.com)