Sabtu, 30 November 2013

Ulasan PS4 Part II

PS4 review (© MSN)
   Hai teman-teman! Pada kesempatan kali ini admin akan mengulas lagi tentang PS4. Berikut ulasannya.

Apa ini?
PS4 adalah konsol generasi anyar Sony, perangkat terbaru mereka dalam tujuh tahun. Konsol ini dilengkapi dengan permainan game super canggih yang tentu saja sangat menghibur.

Apa hebatnya?
Dengan prosesor grafis bertenaga super dan pengolahan yang lebih handal dibanding PC lainnya, PS4 secara visual menakjubkan dan pengalaman bermain game yang lebih menarik. Pengalaman berbagi dan media sosial yang ditawarkan dalam konsol ini membuat Anda merasa menjadi bagian dari komunitas pencinta game.

Apa yang kurang?
Konsol ini tidak memiliki kemampuan streaming dengan media DLNA (Digital Living Network Alliance), atau pemutaran CD, atau dukungan MP3, atau kemampuan Blu-ray 3D, atau bisa memainkan game dari PS3.

Intinya:
Meski tidak ada yang meragukan bahwa PS4 merupakan mesin gaming yang menakjubkan dan bertenaga, konsol ini kurang menawarkan kemampuan hiburan umumnya, paling tidak untuk saat ini. Sony menjanjikan fitur-fitur itu di masa depan, namun untuk saat ini konsol ini masih sedang dikembangkan. PS4 adalah konsol game yang luar biasa, yang mampu menarik perhatian semua penggemar game.
Sony PlayStation 4: Ulasan
Sony pertama kalinya mengumumkan konsol generasi mendatangnya sebelumnya pada tahun ini, saat jumpa pers pada Februari di New York, dan konsol ini terkonsentrasi pada kemampuan gaming PlayStation 4. Setiap peluncurannya pada event seperti E3 kemudian Gamescom, tampak menegaskan pesan bahwa konsol ini benar-benar sebuah mesin game. Ini adalah konsol yang paling tangguh yang pernah ada dan Anda dapat menikmati pengalaman game terbaik dari konsol ini.
Pada saat yang sama, Microsoft telah memamerkan Xbox One-nya, mesin saingan yang menjanjikan kemampuan serupa, kecuali menekankan sisi hiburan yang sedikit lebih menarik.
Saat ini menantikan peluncuran konsol tersebut dengan selisih dua pekan dan masih mempertahankan filosofi awal. Dengan PlayStation 4-nya, Sony, merilis sebuah konsol game “monster”. Tapi jika Anda ingin mencari sesuatu yang lebih dari itu, baiklah...

Sony PlayStation 4: Desain
Dengan istilah “monster” yang kami rujuk pada kemampuannya yang handal. Desain eksterior konsol ini tidak se-wah dari perkembangan kemampuannya. Konsol ini adalah mesin yang keren, ramping yang tidak terlihat aneh ditempatkan di atas maupun di dalam lemari audiovisual. Konsol ini meneruskan tradisi dari sisi desain sejak PlayStation 2, termasuk juga kemampuan konsol untuk bisa diletakkan secara vertikal - meski untuk membuatnya lebih stabil, Anda perlu membeli dudukannya secara terpisah. Di mata kami, konsolnya tidak berdiri dengan tegak, tapi setidaknya ada pilihan.
Fitur baru yang kami sambut adalah unit daya yang dimasukkan dalam PS4, meski memiliki bentuk estetika yang relatif ramping. Saingan utamanya, Xbox One, dilengkapi dengan adaptor buatan Microsoft yang membutuhkan ruang ekstra. Konsol Sony hanya membutuhkan konektor, jenis yang sama dengan kabel yang biasanya Anda pakai bersama DVD atau pemutar Blu-ray.
Desain warna hitam dengan dua nada yang kusam dan plastik yang mengkilap, juga menjadi sentuhan yang bagus. Dan lampu LED yang berada memanjang dari di bagian atas, depan hingga ke bagian belakang, bermanfaat memberitahu Anda status konsol tersebut. Anda tentu tidak akan tidak sengaja meninggalkan konsol ini dalam keadaan menyala, sehingga Anda bisa melihat kondisi konsol ini melalui lampu LED tersebut.
Sony PlayStation 4: Perangkat Keras
Perangkat keras dalam konsol PlayStation 4 menegaskan kelebihan yang lebih menjanjikan di masa depan. Ya, Anda dapat merakit PC yang lebih handal daripada PS4, namun untuk merakit PC dengan kemampuan yang biasa pun dihargai sekitar 1.600 dolar Amerika (sekitar Rp18,9 juta), apalagi untuk merakit PC super canggih. Sedangkan harga PS4 hanya sepertiganya, tapi dengan perangkat yang mengesankan. Konsol PS4 memiliki prosesor 8-core AMD x86 Jaguar, GDDR5 RAM sebesar 8GB dan chip grafis AMD Radeon (customized) dengan shader 1,152 dengan 1,84Tflops per detik pada output puncak.
Bagi banyak orang, itu hanya akan terdengar seperti kutipan Mr. Spock dari naskah Star Trek 1960-an, namun maksudnya adalah konsol PS4 dapat berpotensi membuat game dengan resolusi 1080p dan dengan 60 frame per detik. Dengan kelebihannya itu, konsol ini dapat menampilkan gambar yang lebih tajam dan halus dari yang pernah Anda miliki sebelumnya.
Selain itu, berkat kekuatan ekstranya, beberapa efek tertentu yang tidak dimiliki pada PlayStation3 akan muncul pada PS4. Salah satunya efek asap dan partikel di udara. Dan efek poligon dan tampilan yang lebih tersusun pada saat yang bersamaan. Salah satu keuntungannya adalah sudut pandang permainan yang lebih jauh.
Contohnya terdapat di game eksklusif Kilzone Shadow Fall PS4. Ada saat di bagian awal di tempat Anda berdiri di balkon dan dapat melihat keseluruhan kota dengan detail yang tinggi - itu berlangsung sejauh mata Anda dapat melihat. Sementara pada PS3, para pengembang harus jeli mengatur jarak tertentu, mungkin mengaburkan pandangan dengan kabut. Perhatikan bagaimana kadang-kadang beberapa gedung muncul secara tiba-tiba di game tersebut, jika Anda memperhatikan gedung-gedung itu pada PS3 atau Xbox 360. Itu tidak diperlukan pada PS4.
Di dalam konsol ini juga terdapat hard drive (HDD) 500GB. Sony dengan teliti merancang perangkat keras mereka yang memungkinkan pengguna untuk menukar hardisknya dengan model yang lebih besar dan lebih cepat, karena kita semua perlu menginstal game ke HDD bahkan jika Anda memainkannya dari disk. Dengan pertimbangan bahwa permainan seperti Killzone memakan sekitar 40GB atau lebih, dan hanya ada 408GB secara teknis memori yang tersedia setelah dikurangi sistem perangkat lunak dan program lain yang dibutuhkan, yang membuat hard drive Anda cepat penuh. Sebuah drive 1TB yang kompatibel tidak terlalu mahal hanya sekitar 80 dolar Amerika atau Rp938 ribu jadi Anda bisa menambah memori eksternal.
Sambungan ke Internet bisa dilakukan melalui Ethernet (perangkat kabel) atau Wi-Fi, tapi Wi-Fi kelihatannya lebih kuat.
Tidak seperti Xbox One, Anda tidak akan mendapatkan PlayStation on 4 Camera dalam boksnya, itu akan menambah biaya ekstra sebesar 72 dolar Amerika/Rp844ribu. Tapi kami sarankan untuk memiliki salah satunya, karena akan menambah beberapa fitur yang tidak tersedia tanpa itu.
Sony PlayStation 4: Kontrol
Dengan masing-masing generasi dari PlayStation, Sony hanya melakukan perubahan kecil pada konsep kontroler asli DualShock, menambah getar atau konektivitas nirkabel. Tapi kontroler DualShock 4 di PlayStation 4 cukup luar biasa bagi perusahaan. DualShock 4 yang pada dasarnya memiliki bentuk yang sama, meskipun lebih besar, juga memiliki banyak perbaikan dan penambahan dibanding pendahulunya, termasuk daya respons yang jauh lebih besar pada thumbsticks (tombol), dengan beberapa hal utama yang menonjol.
Di bagian atas pad ada sebuah fitur kotak yang berfungsi sebagai panel sentuh. Bagaimana cara panel ini digunakan dalam game bergantung pada para pengembangnya, tapi panel ini akan mengenali sentuhan untuk menambah elemen yang berbeda dalam prosesnya. Ada juga panel LED besar di sisi atas gamepad. Panel tersebut bisa mengubah warna, sehingga para pengembang bisa menggunakannya dalam game mereka untuk menunjukkan cahaya peringatan atau semacamnya. Tapi kami harus melihat jenis inovasi mereka di kemudian hari. Untuk saat ini, fungsi utamanya adalah menandakan kontroler mana yang digunakan dan dimainkan para pemain.
Jika Anda memiliki PlayStation Camera, maka Anda akan bisa masuk ke akun PSN Anda dan bisa menandai warna untuk kontroler Anda. Jika ada pemain lain di dalam ruangan yang sama, maka mereka juga akan memilih warna kontroler tersebut, selama mereka mengakses pengenalan wajah.
Saat Anda membeli PS4 Anda hanya akan mendapat satu kontroler DualShock 4 – kecuali jika Anda memilih untuk paket pembelian lainnya – jadi untuk permulaan Anda tidak akan benar-benar mengeksplor fitur ini seluruhnya.
Fitur besar yang terakhir dari kontroler baru adalah tombol Share. Tekan tombol ini sekali dan Anda akan dibawa ke menu berbagi atau sharing saat game dalam mode pause. Tekan sedikit lebih lama dan Anda akan mengambil screenshot tanpa mengganggu permainan. Atau tekan dengan cepat sebanyak dua kali dan Anda akan menyimpan 15 menit terakhir permainan game dalam bentuk video. Menu sharing pada dasarnya memungkinkan Anda untuk melakukan kedua hal tersebut dan kemudian membaginya kepada komunitas.

Sony PlayStation 4: User Interface
User Interface (UI) pada PlayStation 4 tidak untuk semua orang. Operasinya benar-benar sangat simpel dan menyenangkan untuk digunakan, tapi hanya terlihat sedikit menu yang ditampilkan sehingga bisa membat Anda berpikir bahwa hanya ada sedikit pilihan padahal sebetulnya tidak.
Seperti XrossMediaBar lama pada PS3, bagian utama dari UI PS4 adalah strip vertikal. Namun detailnya hanyalah jajaran ikon-ikon dasar. Game dan aplikasi yang Anda mainkan atau gunakan paling baru akan muncul di bagian kiri dan itu saja. Jika Anda menggesernya ke atas, Anda akan menemukan pilihan ekstra, seperti akses ke PlayStation Store, profil Anda, teman-teman Anda, trofi Anda dan menu pengaturan. Dan jika menggesernya ke bawah dari bar ikon tengah Anda akan melihat info tambahan tentang aplikasi, jaringan atau game, yang bisa Anda gunakan. Misalnya, geser ke bawah pada ikon TV dan Anda akan melihat daftar aplikasi yang ada saat ini.
Geser ke bawah ikon game dan akan ada informasi baru tentang urutan juaranya. Anda akan bisa mengakses piala atau trofi yang sudah Anda kumpulkan sejauh ini melalui game tertentu, konten DLC (Downloadable Content/Konten yang bisa diunduh) ekstra yang tersedia dan segala macam data tambahan. Anda juga bisa melihat splash screen. Misalnya pada permainan Lego Marvel Super Heroes Anda juga diiringi lagu “Merry Marvel Marching Society” (1960-an), sentuhan yang bagus dan menggembirakan untuk para penggemar komik.
Aplikasi tersebut sudah ada di layanan Music Unlimited and Video Unlimited milik Sony. Para kritikus akan mengatakan bahwa inilah alasan di belakang kurangnya beberapa fungsi saat peluncuran, seperti MP3 dan pemutar CD serta media streaming DLNA, tapi kami tidak merasa begitu. Sony akan menambah fitur-fitur itu secepatnya.
Salah satu kekecewaan besar yang kami miliki dengan perangkat pre-Installed adalah browser-nya yang cukup buruk. Dengan kompetitor besar Xbox One yang menampilkan pengalaman penuh melalui Internet Explorer, browser PS4 tampaknya menggunakan yang sudah ada di mesin generasi sebelumnya.
Browser pada generasi sebelumnya cukup rumit dan kaku untuk digunakan. Perangkat internet tersebut juga lambat, yang tidak bisa diterima untuk perangkat keras secanggih ini. Ya semoga saja Sony akan menambah perangkat lunak Internet-nya ke dalam daftar kebutuhan mendatang.
Sony PlayStation 4: Gamenya
Saat Sony sedang memajang konsol PlayStation 4 sebagai konsol andalannya, setidaknya saat peluncuran, Anda akan berharap hal itu akan terlihat sejak awal. Memang hal itu terjadi,namun hanya sedikit. Kebanyakan dari mayoritas game-game yang kita pernah dengar sekitar hampir setahun sayangnya gagal terwujud bagi peluncuran yang sebenarnya, seperti dijanjikan sebagai bagian dari “periode peluncuran tertentu” yang berlangsung hingga akhir Maret 2014. Watch Dogs dan DriveClub merupakan dua game paling menonjol dari game-game yang tidak tampil dalam peluncuran PS4.
Sebaliknya, dalam hal judul-judul game eksklusif, PS4 muncul dengan Killzone Shadow Fall dan Knack. Keduanya terlihat luar biasa menakjubkan, namun gagal untuk mencapai tingkat yang diharapkan dari game-game itu dalam berbagai level.
Killzone merupakan game yang terlihat fantastik yang akan membuat teman Anda berkata “wow”. Namun, game bergenre first-person-shooter itu, walaupun menyenangkan, agak terkesan monoton. Knack merupakan game dengan platform aneh yang tampaknya belum dituntaskan dan terburu-buru. Game ini juga terlalu sulit bagi anak-anak, meskipun tema dan tampilan gambarnya nampaknya menunjukkan bahwa game ini ditujukan untuk audiens tersebut.
Untungnya, judul-judul game dari third-party (developer game untuk berbagai konsol) datang menyelamatkan, dengan memberi Anda banyak pilihan menjelang liburan Natal. Call of Duty: Ghosts, Assassin’s Creed IV: Black Flag, Lego Marvel Super Heroes dan FIFA 14 seluruhnya luar biasa, dengan kedua game sebelumnya juga menampilkan tampilan 1080p yang tidak akan ditemukan di semua format lainnya.
Ada juga beragam game eksklusif PS4 yang tersedia untuk diunduh melalui PlayStation Store, dengan game tembak-tembakan bergaya retro yaitu Resogun yang secara harfiah sangat mengguncang, dan yang lebih menarik Contrast, game dengan platform biasa lainnya, tersedia untuk diunduh secara gratis bagi para anggota PlayStation Plus.

Sony PlayStation: Game-game tambahan
PlayStation Plus merupakan senjata kuat dalam perang konsol generasi berikutnya. Seperti Xbox Live gold bagi Xbox One, keanggotaan PS Plus sangat penting jika anda ingin memainkan game-game multiplayer di PS4. Keanggotaan itu akan dikenakan biaya berlangganan baik AS$6,55 (sekitar Rp76.648) per bulan atau AS$65 (sekitar Rp760.630) per tahun. Namun tidak seperti Xbox Live Gold, seperti biasanya Anda juga mendapatkan keuntungan luar biasa lainnya dari skema keanggotaan Sony.
Mereka yang memiliki PlayStation 3 atau PS Vita dilengkapi keanggotaan PlayStation Plus sudah mengetahui bahwa keanggotaan itu memungkinkan mereka mengakses game-game gratis. Setiap bulannya, beragam game dengan kualitas terbaik, yang sebelumnya dijual tersedia untuk diunduh secara cuma-cuma. Dan game-game tersebut tetap gratis selama Anda masih memperpanjang keanggotaan Plus Anda.
Manfaat luar biasa lainya dalam keanggotaan PS Plus adalah keanggotaan itu berfungsi lintas platform. Jadi jika Anda memiliki PS Vita, PS3 dan sekarang PS4, Anda akan bisa mengunduh semua game yang ditawarkan setiap bulannya untuk seluruh konsol yang Anda miliki. Ini sebuah cara untuk membangun perpustakaan game yang baik tanpa biaya tambahan apa pun. Hanya sedikit beberapa penawaran yang menguntungkan selain keanggotaan PS Plus ini.

Sony PlayStation 4: Layar kedua
Alasan lainnya Anda mungkin ingin memiliki PS Vita yaitu perangkat ini melengkapi PlayStation 4 secara sempurna. Dengan menggunakan fungsi sebagai kendali permainan jarak jauh,, Anda bisa memasangkan konsol itu ke PS4 Anda dengan menggunakan sebuah aplikasi di Vita dan perangkat itu akan menampilkan tampilan dari konsol generasi terbaru Anda tersebut.
Kebanyakan game bisa dimainkan secara streaming dari PS4 ke layar Vita. Mirip seperti Wii U GamePad, hanya saja tampilannya lebih kecil. Perangkat itu memungkinkan Anda bermain game di ruang yang sama atau lain jika seseorang lainnya ingin menonton acara TV.
Tidak jeda keterlambatan yang kami temukan dan satu-satunya peringatan adalah semua teks yang biasanya terlihat normal dalam game bisa sulit terbaca bagi mereka yang memiliki keterbatasan penglihatan. Namun sebagai sebuah fitur, ini sebuah bonus yang saat ini kami tidak bisa melakukannya tanpa perangkat itu.
Jika Anda tidak berniat membeli PS Vita maka Anda juga masih bisa menggunakan smartphone atau komputer tablet Android atau iOS Anda guna berinteraksi dengan konsol tersebut. PlayStation App tersedia di kedua toko aplikasi itu dan memungkinkan akses untuk melihat detail teman-teman Anda, trofi dan bisa berfungsi ganda sebagai layar kedua bagi game-game dan aplikasi PS4 tertentu. Bisa dibilang, fitur ini sangat mirip dengan Xbox SmartGlass dan penggunaannya secara lengkap akan menjadi jelas dari waktu ke waktu.
Sony PlayStation 4: Penilaian
Ada banyak yang menyukai PlayStation 4. Ini merupakan konsol game yang kuat dan besar dengan sejumlah fitur penting yang akan tetap membuat para gamer sangat senang. Namun saat ini konsol itu terasa seperti proses yang sedang berjalan.
Ada banyak hal yang dilakukan pendahulunya yang sejauh ini tidak mampu dijalankan oleh PS4. Sony mengklaim bahwa pihaknya ingin mendapatkan aspek game yang tepat dan menindaklanjuti hal tersebut dengan pembaruan software untuk memasukkan fitur-fitur tambahan, namun tampaknya pesaing utamanya sudah melakukan hal itu tepatnya sedari awal.
Kami menggunakan PS3 yang kami miliki untuk streaming media, mendengarkan musik, menonton film-film dengan format Blue-rays 3D dan masih banyak lagi, serta opsi-opsi tersebut belum tersedia bagi kami saat ini. Sebuah konsol untuk ruang keluarga dalam era saat ini harus bisa melakukan lebih banyak daripada hanya sekedar memainkan game dan saat ini kami tidak merasa kami lebih mendukung konsol Sony sebelumnya dibanding yang terbaru. Kami akan menemukan ruang dalam lemari bagi keduanya dan menggunakan kedua konsol itu secara bergantian untuk hal-hal yang berbeda.
Namun sisi positifnya, PS4 merupakan konsol yang penuh dengan potensi. Kami tidak meragukan bahwa Sony akan menambah dan memperbaiki hal-hal yang kami soroti, dan game-game yang akan segera muncul tentunya terlihat sangat bagus – contohnya kami tidak sabar menunggu infamous Second Son.
Dan coba pikirkan tentang apa yang bakal mungkin terjadi dalam dua atau tiga tahun mendatang. Jika game-gamenya terlihat bagus saat ini, maka game-game itu akan menjadi spektakuler nantinya. Dan pesona sejati PS 4 akan muncul dari balik wujudnya.
Sony PlayStation 4: Dijual di Amerika Utara, tersedia secara global pada 29 November dengan harga mulai dari AS$565 (sekitar Rp 6,6 juta).

   Sekian dan terimakasih!

0 komentar:

Posting Komentar